Hadir di Acara Pemuda Batak Bersatu, Al Haris: Saya Bagian Dari PBB
Foto bersama--
JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID-Gubernur Jambi, Al Haris mengajak seluruh anggota Pemuda Batak Bersatu (PBB) membangun Provinsi Jambi.
Ajakan ini disampaikan Al Haris dalam acara deklarasi dan pelantikan pengurus DPD serta DPC PBB Provinsi Jambi periode 2020-2025, oleh Ketua Umum DPP PBB Lambok M Sihombing, Minggu (23/10/2022).
Untuk Promo Silakan Klik http://bit.ly/MyMitsubishiApps
Dalam sambutannya Al Haris mengaku bangga bisa hadir di tengah ribuan anggota PBB Provinsi Jambi. "Saya hadir tidak hanya sebagai gubernur, tapi juga sebagai bagian dari PBB. Pemimpin harus hadir dan mengayomi semua warganY," ujar Al Haris.
"Ini (pelantikan, red) langkah bagus untuk bersatu, meski kita berada di pelosok Jambi. PBB ada dimana mana artinya kita ada dan tinggal di Jambi. Jadi semua harus ikut membangun, kita harus berkiprah untuk Jambi," katanya.
Al Haris juga mengajak semuanya untuk bergandengan tangan. Sebab, butuh sumbangsih semua kalangan untuk membangun negeri. Kekuatan kita adakah kalau semua bersatu dan bersama, negeri merdeka karena kita bersatu," ungkapnya.
Dikatakannya, warga Batak di Jambi banyak ikut bekontribusi bersama-sama membangun bumi sepucuk Jambi sembilan lurah.
Sementara itu, Dewan Penasehat DPD PBB Provinsi Jambi Edison Marpaung menyebutkan, saat ini anggota PBB yang terdaftar lebih dari 16 ribu.
"Pengurus DPC kita ada di semua kabulaten dan kota. Kita siap bermitra dengan pemerintah dan berkontribusi untuk pembangunan di Jambi," katanya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: