>

Jalan Tol Jambi-Rengat Dilanjutkan, Hutama Karya Sudah Bangun JTTS Sepanjang ±1.030 km, Ini Daftarnya

Jalan Tol Jambi-Rengat Dilanjutkan, Hutama Karya Sudah Bangun JTTS Sepanjang ±1.030 km, Ini Daftarnya

Peta Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS)--

JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Jalan tol Jambi-Rengat (Provinsi Riau) tetap dilanjutkan pembangunannya.

Jalan tol Trans Sumatera (JTTS) Ruas Jambi – Rengat ini mengalami perubahan terhadap nomenklatur.

Pembangunan jalan tol ini mengalami perubahan pembiayaan karena memperoleh  pinjaman dari AIIB (Asian Infrastructure Investment Bank) senilai Rp 23 Triliun.

Sementara Hutama Karya tengah fokus terhadap penyelesaian JTTS Tahap I sepanjang 965 km dengan target penyelesaian pada Semester I tahun 2024.

Selain itu, Hutama Karya juga mengebut pengerjaan JTTS dengan mengerjakan JTTS tahap II, diantaranya ruas tol Betung–Tempino–Jambi Seksi 3 Bayung Lencir – Tempino (34 km) dengan skema Dukungan Konstruksi (Dukon), dan Tol Lingkar Pekanbaru (30,5 km).

BACA JUGA:Jalan Tol Padang-Sicincin Lebaran 2024 Bisa Digunakan, Bakal Dilengkapi Flover di Atas Rel

BACA JUGA: Dapat Kucuran Rp 23 T, Jalan Tol Jambi-Rengat Segera Dibangun ,Lewati 16 Desa di Provinsi Jambi

Jika diakumulasikan, jalan tol garapan Hutama Karya yang akan terhubung mencapai sebesar ±1.030 km. 

Sejumlah strategi percepatan juga dilakukan Hutama Karya untuk menyelesaikan pembangunan JTTS. Dimulai dari penerapan digitalisasi konstruksi pada saat perencanaan, hingga tahapan pembangunan fisik jalanan.

BACA JUGA:Wow! HK Rilis Peta Jalan Tol Jambi-Rengat Plus Nama Daerah yang Akan Diterabas

Transformasi digitalisasi konstruksi yang dilakukan juga telah diakui dunia melalui perolehan penghargaan yang diraih, maka itu Hutama Karya optimis dapat menyelesaikan pembangunan infrastruktur sesuai target mutu dan waktu. 

BACA JUGA:Demi Jalan Tol Jambi-Rengat Hutan Riau Seluas 736 Hektar Ditebas!

BACA JUGA: Target Jalan Tol Yogyakarta-Bawen Kelar 2024, Yogyakarta-Semarang Hanya 1,5 Jam

Hingga saat ini, Hutama Karya telah membangun Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) sepanjang ±1.030 km, termasuk dengan jalan tol dukungan konstruksi. Untuk ruas tol Konstruksi 350 km dan 680 km ruas tol Operasi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: