>

RESMI! Pendaftaran CPNS Dibuka 17 Sepetmber 2023, Berikut Jadwalnya

RESMI! Pendaftaran CPNS Dibuka 17 Sepetmber 2023, Berikut Jadwalnya

Jadwal seleksi penerimaan CPNS 2023--

JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Resmi! jadwal penerimaan CPNS tahun 2023 diumumkan. Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah mengumumkan jadwal pelaksanaan seleksi untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CASN) tahun 2023.

Dalam surat yang ditujukan kepada Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, BKN menginformasikan tahapan penting yang akan dijalani oleh para calon pegawai negara. Berdasarkan dari Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi yang telah diterbitkan, pelaksanaan seleksi CASN tahun ini akan mengikuti jadwal yang telah ditentukan.

Tahapan dimulai dari pengumuman seleksi pada tanggal 16 hingga 30 September 2023. Proses ini akan diikuti oleh pendaftaran seleksi yang akan berlangsung dari 17 September hingga 3 Oktober 2023.

Salah satu tahapan krusial adalah  seleksi administrasi , yang direncanakan akan berlangsung dari  17 September hingga 5 Oktober 2023. Setelah itu, hasil seleksi administrasi akan diumumkan pada tanggal 6 hingga 9 Oktober 2023. Para peserta yang ingin mengajukan sanggah terhadap hasil seleksi administrasi memiliki masa sanggah  mulai  10 hingga 12 Oktober 2023, diikuti oleh  jawab sanggah  dari  10 hingga 14 Oktober 2023 .

Pengumuman hasil seleksi pasca sanggah dijadwalkan akan dilakukan pada 13 hingga 19 Oktober2023. Selanjutnya, data final akan ditarik dari tanggal 20 hingga 22 Oktober 2023. Tahapan selanjutnya adalah  penjadwalan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS  yang diumumkan pada tanggal  23 hingga 26 Oktober 2023, dengan pelaksanaan SKD yang direncanakan akan berlangsung dari  31 Oktober hingga 9 November 2023.

Proses pengolahan nilai SKD akan dilakukan dari 7 hingga 11 November 2023, diikuti oleh pengumuman hasil SKD pada tanggal 12 hingga 14 November 2023. Setelah itu, akan ada masa sanggah dari 15 hingga 17 November 2023 dan jawaban atas sanggah dari 15 hingga 19 November 2023. Pengumuman hasil SKD pasca sanggah dijadwalkan pada 18 hingga 22 November 2023, diikuti oleh pemetaan titik lokasi  Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) CPNS dengan Computer Assisted Test (CAT)  pada tanggal  25 hingga 27 November 2023 . Pemilihan titik lokasi SKB CPNS dengan CAT oleh peserta seleksi akan dilakukan dari 28 hingga 30 November 2023.

Tentu saja, semua jadwal tersebut adalah rencana yang dapat berubah sesuai dengan kondisi dan perubahan yang mungkin terjadi. Bagi para calon pegawai negara, persiapan dan perhatian yang matang diperlukan untuk menghadapi seleksi CASN tahun ini. Dengan tahapan yang telah dirinci oleh BKN, tentunya seleksi ini diharapkan dapat berjalan dengan lancar dan menghasilkan penerimaan pegawai negara yang berkualitas. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: