2.950 JCH Jambi sudah Diberangkatkan, 4 Jemaah Tunda Berangkat Diusahakan Berangkat pada Kloter Tambahan

2.950 JCH Jambi sudah Diberangkatkan, 4 Jemaah Tunda Berangkat Diusahakan Berangkat pada Kloter Tambahan

ZIARAH: Jamaah Calon Haji Provinsi Jambi melakukan ziarah di Raudhah. --

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Sebanyak 2.950 Jemaah Calon Haji (JCH) asal Provinsi Jambi sudah diberangkatkan menuju tanah suci untuk menjalankan ibadah haji 1444 Hijriah. 

Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kanwil Kemenag Provinsi Jambi, H. Wahyudi Abdul Wahab mengatakan, jamaah calon haji termasuk petugas haji berjumlah 2.955 orang, yang telah diberangkatkan ke tanah suci sebanyak 2.950 orang yang tergabung dalam delapan kloter melalui Embarkasi Antara Provinsi Jambi.

"Sampai yang terakhir 2.950 dari 2.955 orang jemaah. Satu memang ada pengurangan tim kesehatan dari 3 orang untuk kloter empat menjadi 2 orang dan ditambah ada 4 jamaah yang tunda karena faktor fisik,"  katanya (13/6).

Untuk pemberangkatan 4 jamaah tunda berangkat itu, masih diusahakan berangkat pada kloter tambahan Jambi. Yang diperkirakan berangkat pada 23 Juni 2023 mendatang.

Sedangkan untuk kondisi seluruh JCH yang saat ini sudah sampai di tanah suci, Wahyudi mengungkapkan bahwa jamaah haji asal Jambi semuanya dalam keadaan sehat.

"Kami dapat informasi dari teman-teman yang berada di sana, alhamdulillah mereka semua sehat dan jamaah sudah melaksanakan berbagai pelaksanaan rangkaian ibadah, ada yang sudah melaksanakan tawaf wajib dan mereka sudah siap untuk melakukan ibadah sunah lainnya," ujarnya.

Wahyudi mengatakan, Kanwil Kemenag Provinsi Jambi kembali memberangkatkan 339 orang jamaah Calhaj, yang berasal dari Kabupaten Kerinci dan Kabupaten Tebo.

Dalam pelepasan ini, turut dihadiri Wakil Gubernur Jambi, Abdullah Sani.

Dalam sambutannya Abdullah Sani mengucapkan terimakasih kepada seluruh petugas yang telah membantu dan mendampingi para tamu Allah.

"Semua petugas terimakasih, mudah-mudahan apa yang kita lakukan menjadi amal jariyah bagi kita semuanya," pungkasnya. (aba)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: