>

Malam Ini Harga BBM Berubah Lagi, Cek Harga BBM 31 Agustus 2023, 13 BBM Naik Harga

 Malam Ini Harga BBM Berubah Lagi, Cek Harga BBM 31 Agustus 2023, 13 BBM Naik Harga

Petugas di SPBU saat melayani pembeli BBM -Pertamina-

JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Malam ini Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) dipastikan kembali berubah.

PT Pertamina Persero bakal mengumumkan harga baru BBM pada 22.00 WIB malam ini dan mulai berlaku untuk 1 September 2023.

Selama tahun 2023 dari Januari hingga Agustus 2023, Pertamina Persero selalu mengumumkan harga baru setiap akhir bulan.

Pada perubahan harga BBM dari Januari hingga agustus 2023 tercatat BBM non subsidi milik Pertamina Persero selalu turun naik.

Pada perubahan pertama 3 Januari 2023 misalnya, ada 4 jenis BBM milik Pertamina Persero yakni, Pertamax, Pertamax Turbo, Dexlite dan Pertamina Dex (Pertadex) turun harga yang sangat lumayan.

Harga BBM Pertamax contohnya terakhir mengalani perbuahan pada Oktober 2022 dibandrol Rp 13.900 per liter terhitung mulai 3 Janurai 2023 turun Rp 1.100 per liter menjadi Rp 12.800 per liter.

Berbeda dengan Janurai 2023 yang menurunkan harga, pada perubahan kedua tepat 1 Februari 2023 Pertamina menaikkan harga BBM terutama BBM Pertamax Turbo dan Pertamina Dex (Pertadex).

Harga BBM Pertamax Turbo contohnya nasik sangat drastis Rp 800 per liter dari harga Rp 14.350 per liter menjadi Rp 15.150 per liter

Kemudian pada perubahan ketiga atau 1 Maret 2023  harga BBM ada yang mengalami kenaikan dan penurunan.

Yang mengalami kenaikan seperti Pertamax, Pertamax Turbo. Sedangkan yang mengalami penurunan seperti Dexite dan Pertadex.

Harga BBM Pertamax contohnya naik Rp 550 per liter dari harga Rp 12.800 per liter menajdi Rp 13.350 per liter

Untuk perubahan harga BBM yang keempat atau 1 Apri 2023 harga BBM se Tanah Air kembali turun. BBM yang turun Pertamax Turbo, Dexlite dan Pertadex.

Kemudian pada perubahan harga BBM yang kelima atau 1 Mei 2023 lalu Harga BBM kembali mengalami kenaikan dan penurunan. BBM yang naik misalnya Pertamax, Pertamax Turbo. Sedangkan yang turun Dexlite dan Pertadex.

Pada Perubahan harga BBM yang keenam atau 1 Juni 2023 lalu 4 jenis BBM Pertamina turun harga mulai Pertamax, Pertamax Turbo, Dexkite hingga Pertadex.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: