Diduga Gara-Gara Meledek Foto Ibu Negara Twitter Milik Kharisma Jati Menghilang
Akun Twitter @KoprofilJati diduga netizen hina foto Iriana Jokowi (kanan) dan ibu negara Korea Selatan Kim Keon-hee (kiri).-Screenshot Twitter/@KoprofilJati---
JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Setelah diduga meledek foto Ibu negara Iriana Jokowi twitter Kharisma Jati menghilang.
Seperti diketahui, dalam foto Iriana Jokowi dengan Kim Keon-hee, Kharisma Jati menambahkan narasi seolah meledek kedua ibu negara tersebut.
"Bi, tolong buatkan tamu kita minum,"
"Baik, Nyonya,"
Dalam cuitan itu Twitter Kharisma Jati bernama (@KoprofilJati) menggungah foto kebersamaan Iriana Jokowi dan Kim Keon-hee saat di Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20.
Setelah viral, cuitan Twitter Kharisma Jati bernama (@KoprofilJati) mendadak hilang.
Berdasarkan pantauan fin.co.id dalam kolom pencarian, akun Twitter @Koprofiljati tidak dapat ditemukan.
"Akun ini tidak ada coba cari yang lain," sebagaimana dilihat fin.co.id pada Jumat, 18 November 2022.
Kharisma Jati Minta Maaf
Kharisma Jati minta maaf buntut dianggap ledek foto Iriana Jokowi dan Ibu Negara Korsel Kim Keon-hee dan siap terima tuntutan hukum.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh oleh Kharisma Jati melalui unggahan pada akun media sosial Facebook pribadinya baru-baru ini.
Unggahan permintaan maaf Kharisma Jati juga tersebar luas di jagat media sosial Twitter yang telah di-screenshoot oleh netizen.
Berikut isi lengkap pernyataan permohonan maaf dari Kharisma Jati:
Surat Terbuka Permintaan Maaf
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: