Pinto Jayanegara Desak Pemerintah Pusat Lakukan Safety Audit Bandara Jambi Usai Gangguan Penerbangan

Pinto Jayanegara Desak Pemerintah Pusat Lakukan Safety Audit Bandara Jambi Usai Gangguan Penerbangan-Foto: Istimewa-
JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID — Anggota DPRD Provinsi Jambi, Pinto Jayanegara, angkat suara menanggapi insiden terganggunya aktivitas penerbangan di Bandara Sultan Thaha Jambi akibat fenomena “lendutan” landasan pacu yang terjadi karena suhu panas ekstrem.
Menurut Pinto, kejadian yang menyebabkan sejumlah penerbangan tertunda dan dialihkan itu bukan sekadar gangguan teknis biasa, melainkan persoalan serius yang menyangkut keselamatan penerbangan.
“Saya sangat prihatin atas insiden ini. Gangguan pada landasan pacu karena suhu panas ekstrem jelas membahayakan keselamatan penumpang dan awak pesawat. Ini tidak bisa dianggap remeh,” ujar Pinto dalam keterangannya kepada media.
BACA JUGA:Proaktif Dalam Pelayanan Haji, BRI Sediakan Banknotes untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
Politisi muda itu mendesak pemerintah pusat, khususnya Kementerian Perhubungan dan Ditjen Perhubungan Udara, untuk segera melakukan safety audit menyeluruh terhadap infrastruktur di Bandara Sultan Thaha. Menurutnya, audit penting dilakukan untuk memastikan bahwa landasan pacu mampu menahan beban operasional pesawat, terutama dalam kondisi cuaca yang tidak menentu akibat perubahan iklim.
“Saya minta ini segera disikapi serius. Kalau perlu, lakukan audit keselamatan secara menyeluruh. Evaluasi kualitas material dan teknologi yang digunakan pada landasan pacu juga perlu dilakukan. Jangan tunggu sampai terjadi insiden yang lebih besar,” tegas Pinto.
BACA JUGA:Penyidik Terus Usut Kasus Dugaan Korupsi DAK Disdik Jambi, Tiga Nama Baru Jadi Calon Tersangka
Ia juga mengingatkan agar semua pihak mengedepankan langkah preventif demi keselamatan dan kenyamanan publik pengguna jasa penerbangan. Pinto menyatakan dirinya akan terus memantau perkembangan dan siap berkoordinasi dengan pihak terkait agar kejadian serupa tidak terulang.
“Keselamatan warga adalah prioritas yang tidak boleh ditawar. Kita harus pastikan Jambi punya infrastruktur yang andal dan aman,” pungkasnya.(***)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: