>

Gelar Arak-Arakan Keliling Desa, Pagar Puding Bersatu 'All In' Menangkan Agus-Nazar

Gelar Arak-Arakan Keliling Desa, Pagar Puding Bersatu 'All In' Menangkan Agus-Nazar

Teriakan 'All In Agus-Nazar' menggema saat ratusan masyarakat dengan antusias menyambut Pasangan Agus Rubyanto- Nazar Efendy, bahkan menggelar arak-arakan keliling dari Desa Pagar Puding hingga ke Desa Pagar Puding Lamo.-istimewa-

MUARATEBO, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Teriakan 'All In Agus-Nazar' menggema saat ratusan masyarakat dengan antusias menyambut Pasangan Agus Rubyanto- Nazar Efendy, bahkan menggelar arak-arakan keliling dari Desa Pagar Puding hingga ke Desa Pagar Puding Lamo.

 

Paslon Agus-Nazar juga langsung dibawa menempuh jalan penghubung Desa Pagar Puding hingga menyebrang menggunakan perahu ke Desa Pagar Puding Lamo yang berada di Kecamatan Serai Serumpun bersama-sama masyarakat.

 

Gairah masyarakat untuk mendukung Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati yang diusung Partai Golkar, Demokrat, PKS, dan PPP ini juga terlihat pada saat penyambutan di Desa Pagar Puding Lamo yang langsung disugukan dengan kompangan bersama ratusan warga yang tak terhenti-hentinya meriakkan "All In Agus-Nazar" dan Pantang Pulang Sebelum Menang".

 

"Jangan mau dipecah belah dan dikotak-kotakan" itulah yang disampaikan Pajri yang merupakan salah tokoh masyarakat Desa Pagar Puding dan Pagar Puding Lamo pada pengukuhan tim pemenangan Agus -Nazar di Desa Pagar Puding.

 

"Tebo adalah milik bersama, Tebo dalam milik anak Tebo, kita jangan mau dipecah belah dan di kotak-kotakan," ujar Pajri.

 

Totalitas dukung untuk menangkan  Agus-Nazar menuju Tebo satu, Pajri mengungkapkan, setelah dilantik tim ini akan segera bekerja. Sebagai Anggota DPRD Kabupaten Tebo, Pajri juga menyampaikan bahwa pasangan yang diusung ini merupakan putra terbaik Kabupaten Tebo.

 

"Mas Agus dan Bang Nazar adalah putra terbaik Tebo jangan diragukan lagi, yakinlah mereka yang terbaik," ungkapnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: