SKK Migas-PetroChina Serahkan Pembangunan Jalan Blok D Menuju Mendahara 1.9 KM ke Pemkab Tanjabtim
SKK Migas-PetroChina Serahkan Pembangunan Jalan Blok D Menuju Mendahara 1.9 KM ke Pemkab Tanjabtim--
MUARASABAK, JAMBIEKSPRES.CO.ID - SKK Migas - PetroChina International Jabung Ltd serahkan pembangunan jalan rigid beton Blok D Kecamatan Geragai menuju Kecamatan Mendahara Ilir, Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Kamis (21/3) kemarin.
Pembangunan jalan yang masuk dalam Program Pengembangan Masyarakat (PPM) sepanjang 1.960 meter itu, diserahkan langsung oleh Field Manager PetroChina International Jabung Ltd, Rudy Hermawan kepada Bupati Tanjung Jabung Timur, H. Romi Hariyanto yang disaksikan oleh Kepala Departemen Formalitas dan Komunikasi SKK Migas Perwakilan Sumbagsel, Safe'i Syafri.
Hadir juga Communication Manager PetroChina, Afdal, CSR Superintendent, Adrian Wibisono, Government and Relation Superintendent, Lasno dan Comdev Supervisor Ahmad Ramadlan. Selanjutnya Kapolres Tanjung Jabung Timur, Dandim 0419/Tanjab, para Kepala OPD serta tamu undangan yang hadir.
Penandatanganan berita acara serah terima pembangunan jalan rigid beton blok D menuju Mendahara Ilir sepanjang 1.9 KM dilakukan secara simbolis oleh Rudy Hermawan selaku Field Manager PetroChina International Jabung Ltd bersama Bupati Kabupaten Tanjung Jabung Timur Romi Hariyanto dan Kepala Departemen Formalitas dan Komunikasi SKK Migas Perwakilan Sumbagsel Safe'i Syafri di rumah dinas Bupati Tanjab Timur, pada Kamis (21/03/24) sore.
Dimana, pembangunan jalan rigid beton ini adalah komitment PetroChina International Jabung Ltd terhadap pemenuhan kebutuhan infrastruktur yang baik untuk masyarakat kabupaten Tanjung Jabung Timur.
Total yang sudah terbangun saat ini ada dua ruas, yakni 3 kilometer pada tahun 2021 dan 1,9 kilometer tahun 2023, kemudian tahun ini akan di lanjutkan kembali dengan pembangunan jalan rigid beton sepanjang 6 kilometer, maka totalnya 10,9 kilometer rigid beton yang dibangun oleh SKK Migas PetroChina di Kabupaten Tanjung Jabung Timur khususnya ruas jalan Mendahara - Geragai.
Rudy Hermawan Field Manager PetroChina International Jabung Ltd, mengatakan bahwa bersamaan dengan kegiatan safari Ramadhan juga menyerahkan santunan kepada 150 orang anak yatim dan dhuafa serta dilanjutkan dengan serah terima pembangunan jalan di blok D menuju Mendahara Ilir sepanjang 1,9 kilometer dan kedepannya akan ditambah lagi sepanjang 6 kilometer di dua titik dengan metode swakelola.
"Dengan adanya program CSR ini, kami berharap pertumbuhan ekonomi masyarakat Kabupaten Tanjabtim bisa membantu memberikan prefilig benefits ke masyarakat dan membawa keluar produk-produk pertanian daerahnya untuk bisa dijual mencari pasar yang lebih baik dengan ditunjang sarana transportasi yang baik," jelasnya.
Sementara itu, Bupati Tanjung Jabung Timur H. Romi Hariyanto, S.E., juga menyampaikan rasa terima kasihnya atas kolaborasi dan sinergi yang telah dilakukan oleh SKK Migas PetroChina dengan Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung Timur. Dia berharap hubungan yang terjalin selama ini semakin baik.
“Atas nama segenap masyarakat Tanjabtim, kami berterima kasih atas perhatian dan sumbangsih yang sudah diberikan. Semoga apa yang telah dilakukan membawa manfaat sebesar-besarnya bagi kepentingan masyarakat,” kata bupati dua periode itu.
"Alhamdulillah, kalau kita lihat dari hasil pekerjaannya sudah tentu membawa manfaat bagi masyarakat Kabupaten Tanjung Jabung Timur dan hari ini juga kita lanjutkan dengan penandatanganan kerja sama swakelola untuk pekerjaan lanjutan jalan yang menuju ke Mendahara Ilir menuju simpang lagan," terangnya.
Tak hanya itu, Bupati Tanjung Jabung Timur Romi Hariyanto juga mengucapkan terima kasih banyak kepada pihak SKK Migas PetroChina International Jabung Ltd, yang mana selama ini telah memberikan dampak nyata bagi masyarakat Kabupaten Tanjab Timur.
"Dan kami berharap kerja sama ini terus berlanjut dan kita bangga sekali, dengan apa yang telah diberikan oleh PetroChina selama ini dan mudah-mudahan target produksi yang diberikan oleh Pemerintah pusat terhadap PetroChina dapat terealisasi, insyaallah, aamiin," pungkasnya.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: