Pilwako Sungai Penuh 2024, Berpotensi Hanya 3 Poros

Pilwako Sungai Penuh 2024, Berpotensi Hanya 3 Poros

Ahmadi Zubir, Alvia Santoni, Fikar Azami--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID– Pemilihan Walikota (Pilwako) Sungai Penuh diprediksi hanya sulit melebihi 3 poros kekuatan politik pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 mendatang.

Poros kekuatan itu yakni petahana Ahmadi Zubir yang saat ini menjabat sebagai Walikota Sungai Penuh. Ahmadi memiliki kans paling besar, selian menjabat petahana, Ahmadi didukung oleh partai PDI Perjuangan yang mengicar kursi pimpinan DPRD Kota Sungai Penuh.

Kemudian ada nama Wakil Walikota Alvia Santoni (Antos) yang juga memiliki peluang cukup besar. Selain merupakan wakil Walikota, Antos merupakan Ketua DPC PPP Kota Sungai Penuh yang namanya diperhitungkan.

Terakhir ada nama Fikar Azami, mantan Ketua DPRD yang juga Ketua DPD II Golkar Kota Sungai Penuh. Peluang Fikar juga masih besar, lewat partai Golkar, potensinya untuk masuk gelanggang Pilwako sangat terbuka lebar.

Pengamat politik Jambi Pahruddin mengatakan, konstelasi politik di Sungai Penuh hampir sama dengan kabupaten Muaro Jambi. Dari nama yang beredar hanya tiga nama, yakni Ahmadi Zubir, Antos dan Fikar Azami.

“Saya pikir, Sungai Penuh ini hampir mirip dengan Muaro Jambi. Dari nama yang beredar, hanya tiga kandidat yang memiliki potensi besar untuk maju,” ujarnya, Selasa (10/10) kemarin.

Pahruddin menyebutkan, tiga nama ini yang paling potensial untuk bertarung pada Pilwako 2024. Apalagi sejuah ini belum ada nama lain yang menguat untuk bisa mengimbangi tiga figure tersebut.

“Jadi di Muaro Jambi itu kemungkinan adalah pemain lama, Masnah, BBS dan Ivan Wirata. Sama dengan Sungai Penuh, peluang wajah lama sangat besar, Ahmadi Zubir, Antos dan Fikar Azami,” jelasnya.

Lantas apakah ada kemungkinan terulangnya duet Ahmadi-Antos? Dosen Universitas Nurdin Hamzah ini menyebutkan, kemungkinan itu akan sangat kecil sekali. Terlebih Antos sudah memiliki partai yang saat ini tengah dibesarkannya.

Menurutnya, Antos akan memiliki posisi yang berbeda seperti pada Pilkada 2020 kemarin. Lewat PPP Antos sepertinya tengah menyusun langkah politik yang lebih jauh.

“Peluang ada, tapi sangat kecil. Posisinya berbeda dengan 2020 kemarin, mungkin dia (Antos, red) akan berhadap-hadapan dengan Ahmadi Zubir,” pungkasnya. (aiz)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: