Ganjar Pranowo Tidak Hadiri Rakernas Apdesi 2023, Edi Purwanto Ungkap Alasannya

Ganjar Pranowo Tidak Hadiri Rakernas Apdesi 2023, Edi Purwanto Ungkap Alasannya

Ganjar Pranowo-Foto: IG @ganjar_pranowo-

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dijadwalkan untuk hadir dalam Rakernas APDESI 2023. Namun konfirmasi terakhir, Calon Presiden RI dari PDI Perjuangan ini tidak dapat hadir dalam kegiatan APDESI 2023 yang berlangsung di Gedung Balairung Universitas Jambi, Rabu (26/7)

Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto sekaligus Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Jambi mengungkapkan alasan ketidakhadiran Ganjar Pranowo dalam kegiatan APDESI 2023 tersebut. Edi Purwanto menyebut bahwa ketidakhadiran Ganjar Pranowo lantaran kegiatan APDESI 2023 ini dilaksanakan di hari kerja.

"Beliau (Ganjar Pranowo) tidak hadir karena kan memang acara APDESI ini dilaksanakan di hari kerja dan jam kerja. Sementara kan kita ketahui bersama pak Ganjar ini sebagai Gubernur Jawa Tengah yang tentu tidak mungkin untuk meningalkan tugas beliau,"ungkap Edi Purwanto.

Lebih lanjut disampaikan oleh Edi Purwanto bahwa Ganjar Pranowo akan melakukan kunjungan keluar daerah jika memang diluar jam kerja. Pada kesempatan ini, Edi Purwanto juga meminta agar masyarakat bisa memaklumi atas ketidakhadiran Ganjar Pranowo dalam kegiatan APDESI 2023 ini.

"Kemudian perlu diketahui juga bahwa beliau akan keluar daerah kalau memang tidak jam kerja, karena ya tadi di kesempatan jam kerja ini beliau harus menjalankan amanah rakyat Jateng sebagai Gubernur,"katanya.

"Mungkin banyak masyarakat yang sudah menantikan pak Ganjar ke Jambi, dan ingin bertemu langsung, kita paham ini, apalagi beliau kan sebagai calon presiden, tapi sekali lagi kondisinya seperti itu dan kita minta masyarakat terutama peserta APDESI 2023 memaklumi ini,"pungkasnya. (aba)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: