>

Beredar Foto Kasat Narkoba AKBP Buddy Nembak Senjata dan Manjat Tali Sebelum Hari Naas Itu, Ini Kata Keluarga

Beredar Foto Kasat Narkoba AKBP Buddy Nembak Senjata dan Manjat Tali Sebelum Hari Naas Itu, Ini Kata Keluarga

Foto-foto AKBP Buddy saat melepas tembakan peluru dan manjat tali --

JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Beredar foto Kasat Narkoba Polres Jaktim AKBP Buddy Alfrits Towoliu menembakkan senjata dan memanjat tali sebelum ia mengalami hari naas itu.

 

AKBP Buddy disebut-sebut melakukan aksi bunuh diri sebelum hari kematiannya. Hanya saja dugaan bunuh diri itu langsung dibantah oleh keluarga AKBP Buddy.

 

Paman AKBP Buddy yang bernama Cyprus A Tatali kepada media mengatakan, dilantiknya keponakannya itu sebagai Kasat Narkoba dua minggu lalu menunjukkan bahwa kondisi mentalnya sehat sehingga tak mungkin mengakhiri hidup dengan cara tragis.

 

BACA JUGA:Dua Minggu Sebelum Meninggal Kasat Narkoba AKBP Buddy Kirim File ini Ke Keluarga, Dibuka Sebelum Pemakaman

 

BACA JUGA:Rumah Tangga Kasat Narkoba AKBP Buddy Baik, Pernah Bilang ‘I am Blessed’ untuk Istri, Hobi Sama

 

AKBP Buddy juga kategori pria yang gemar berolahraga dan sangat menjaga kesehatan fisik, ia termasuk orang yang menghormati kondisi fisik dan kehidupan jangka panjangnya.

 

Sebelum hari naas itu, AKBP Buddy banyak mengupload foto-foto dirinya melakukan olah fisik termasuk olah konsentrasi.

 

Beredar foto-foto AKBP Buddy saat nembak senjata di akun sosial medianya.

 

Setidaknya ada tiga momen yang diupload AKBP Buddy saat latihan menembak dan melepas peluru dari tangannya.

 

Pertama pada Bulan Mei tahun 2022. Saat itu Buddy mengenakan baju kotak-kotak mengenakan penutup telinga melepaskan sedikitnya empat peluru ke arah sasaran dengan tepat.


Kapolres Jaktim AKBP Buddy saat latihan menembak--

 

Kedua pada Februari 2023, Buddy terlihat mengenakan topi tidak menutup telinga, mengenakan baju belang hijau biru, terlihat melepaskan peluru ke empat sasaran dengan sangat tepat dan jitu.


Kapolres Jaktim AKBP Buddy saat latihan menembak-Foto: IG @buddytowoliu-

 

“1 Shot 1” tulis Buddy, kemudian dikomentari oleh para netizen. “RIP perwira.. rajin post aktivitas olahraga, kok dibilang suicide gara2 frustasi sakit liver. Justice be with u sir..” tulis akun eriksen_kal dalam kolom komentar.

 

Ketiga AKBP Buddy menggunakan baju adidas hitam dan topi hitam melakukan latihan tembak. Ia hanya menulis Jalan Lapangan Tembak pada caption foto itu. Delapan peluru semua tepat sasaran dalam video itu.


Kapolres Jaktim AKBP Buddy saat latihan menembak-Foto: IG @buddytowoliu-

 

Tak hanya foto dan video menembakkan senjata, AKBP Buddy juga mengupload fotonya saat memanjat naik tali. Terlihat sangat mahir dan cekatan. AKBP Buddy juga terlihat sangat sehat saat foto dan video itu diupload September 2018.


Momen AKBP Buddy saat olahraga manjat tali-Foto: IG @buddytowoliu-

 

Selain itu, media sosial AKBP Buddy juga dipenuhi dengan foto-foto dan video ia sedang melakukan kegiatan olahraga, mulai dari push up, lari dan fotonya saat mengikuti beragam event olahraga.

 

Februari 2023 AKBP Buddy masih mengupload foto memegang medali usai mengikuti event Paspampres Run 12 Februari 2023.

 

BACA JUGA:Detik-detik Korban Lift Horor Kualanamu Menghilang, Merinding! Video Memperlihatkan…

 

Ia juga tercatat sebagai peserta Kartini Run 2023, Setia Waspada Run 2023, Jabar international Marathon 1.12.19 di Pangandaran, bersama Gub Jabar dan kegiatan olahraga lainnya.

 

AKBP Buddy juga memiliki hobi yang sama dengan sang istri yaitu lari, berbagai momen saat mereka olahraga lari berdua juga di upload AKBP Buddy di media sosialnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: