FIX! Mulai 26 April 2023 Pukul 00.00 WITA Tarif Tol Balikpapan-Samarinda Disesuaikan, Berikut Daftar Tarifnya
penyesuaian tarif untuk Jalan Tol Balikpapan-Samarinda akan diberlakukan mulai 26 April 2023 pukul 00.00 WITA.--
BALIKPAPAN, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Fix! penyesuaian tarif untuk Jalan Tol Balikpapan-Samarinda akan diberlakukan mulai 26 April 2023 pukul 00.00 WITA.
Penyesuaian tarif ini sesuai dengan Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) No.398/KPTS/M/2023 tentang Penyesuaian Tarif Pada Jalan Tol Balikpapan-Samarinda.
Pemberlakuan tarif baru pada Jalan Tol Balikpapan Samarinda dengan tarif terjauh (sistem tertutup) menjadi sebagai berikut:
Gol I: Rp 146.500,- yang semula Rp 125.500,-
Gol II: Rp 219.500 - yang semula Rp 188.000,-
Gol III: Rp 219.500 - yang semula Rp 188.000,-
Gol IV: Rp 293.000,- yang semula Rp 251.000,-
Gol V: Rp 293.000,- yang semula Rp 251.000,-
Jalan Tol Balikpapan-Samarinda dengan panjang total sekitar 97,27 Km merupakan alternatif jalan yang menghubungkan Kota Balikpapan, Kabupaten Kutai Kartanegara dan Kota Samarinda. Secara keseluruhan, Jalan Tol Balikpapan-Samarinda terbagi menjadi sejumlah seksi dengan rincian sebagai berikut :
1. Seksi 5 Ruas Manggar - Karang Joang sepanjang 10,74 Km
2. Seksi 1 Ruas Karang Joang - Samboja sepanjang 21,66 Km
3. Seksi 2 Ruas Samboja – Muara Jawa sepanjang 30,98 Km
4. Seksi 3 Ruas Muara Jawa – Palaran sepanjang 17,30 Km
5. Seksi 4 Ruas Palaran – Sp. Mahkota II sepanjang 16,59 Km
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: