Ratusan Petani Sawit di Merangin Demo ke Pemkab Merangin, Tuntut Stabilitas Harga Sawit

Ratusan Petani Sawit di Merangin Demo ke Pemkab Merangin, Tuntut Stabilitas Harga Sawit

--

MERANGIN, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Ratusan masyarakat yang tergabung dalam Asosiasi Petani Kelapa Sawit (Apkasindo) Kabupaten Merangin melakukan aksi demonstrasi di depan Kantor Bupati Merangin pada Selasa (17/05/2022).

Ratusan masyarakat tersebut melakukan demonstrasi menuntut Pemerintah Kabupaten Merangin berperan untuk menyelamatkan harga komoditas kelapa sawit yang terjun bebas akibat larangan ekspor CPO yang berlaku 28 April 2022 oleh Presiden.

Koordinator lapangan (Korlap) aksi dari Apkasindo, Abu Hasan, saat penyampaian aspirasi meminta kepada presiden Jokowi untuk segera  meninjau larangan ekspor yang sangat merugikan petani.

"Semenjak kebijakan ekspor mengakibatkan harga tidak stabil, saat ini perusahaan hanya membeli dari petani hanya 1200 sampai 1800, bahkan ada juga perusahaan banyak tidak menerima sawit petani,"ungkap Abu Hasan.

Abu Hasan menjelaskan bahwa pihaknya menilai Pemerintah mengganggap permaslahan ini hanya permasalahan sepele, sehingga tidak perduli dengan jeritan petani sawit.

"Katanya alasan Presiden mau menormalkan harga minyak sayur, namun sekarang harga minyak sayur tetap mahal dan langka, sementara sawit petani tetap tidak laku,"tegas Abu Hasan.

Abu Hasan juga menegaskan bahwa jangan merampok hak hak petani dengan peraturan yang tidak berpihak terhadap kesejahteraan petani.

"Saat ini kami petani merasa seperti dirampok oleh pemerintah dan perusahaan  dengan terstruktur masif dan sistematis," Abu Hasan 

Abu Hasan juga memintah Pemerintah Kabupaten Merangin untuk menghimbau perusahaan yang ada di Kabupaten Merangin mengikuti aturan harga yang sudah ditetapkan oleh pemerintah Provinsi.

"Begitu juga pemerintah kabupaten Merangin kami ingatkan untuk menghimbau perusahaan agar mengikuti aturan harga yang sudah ditetapkan," tegas Abu Hasan. (wwn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: