>

4 Kg Sabu dan 19.873 Butir Pil Ekstasi yang Dibungkus Kemasan Teh Cina Dimusnahkan

4 Kg Sabu dan 19.873 Butir Pil Ekstasi yang Dibungkus Kemasan Teh Cina Dimusnahkan

Pemusnahan 4 kilogram sabu dan 19.873 butir pil ekstasi dimusnahkan oleh Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Jambi, Jumat (02/08/2024). -Rio/Jambi Ekspres-

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Sebanyak 4 kilogram sabu dan 19.873 butir pil ekstasi dimusnahkan oleh Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Jambi, Jumat (02/08/2024).

Saat pemusnahan ini dilakukan, dua orang tersangka turut dihadirkan dan ikut memusnahkan barang haram tersebut.

Tersangka itu berinisial AR (32), dengan barang bukti sabu seberat 3.983,825 atau kurang lebih 4 kilogram dan pil ekstasi 19.847 butir. Lalu, AU (33) dengan barang bukti sabu sebanyak 11,848 gram dan pil ekstasi berjumlah 26 butir.

Barang bukti Narkoba tersebut dimusnahkan dengan cara di blender dan diaduk di dalam bak menggunakan deterjen.  

Kabag Wassidik Ditresnarkoba Polda Jambi, AKBP Andi Muh Ichsan Usman mengatakan, saat itu Jumat 08 Juni 2024 lalu, pihaknya mendapatkan informasi bahwa akan ada salah satu mobil melintas di wilayah hukum Polda Jambi yang diduga membawa Narkoba.

Setelah mendapatkan informasi itu, disampaikan Andi, pihaknya langsung mengikuti mobil tersebut. Alhasil pihaknya berhasil mengamankan para tersangka.

"Kita saat itu langsung melakukan penggeledahan dan didapati 4 bungkus atau 4 kilogram sabu dan pil ekstasi di dalam mobil tersebut," ujarnya.

Ini merupakan jaringan internasional. Karena melihat dari kemasannya yang terbungkus teh cina. Sementara, barang bukti tersebut berasal dari Pekanbaru dengan tujuan akan dibawa ke Palembang, Sumatera Selatan.

"Dilihat dari barang dan kemasannya ini dari luar, seperti lalu-lalu. Bungkusannya teh Cina dan barangnya dari Pekanbaru, melintas di Jambi dengan tujuan ke Palembang dan berhasil kami amankan," sebutnya.

Andi menyampaikan, apabila 1 gram sabu mendapatkan nilai ekonomis seharga Rp 1,3 juta maka total nilai barang bukti sabu secara ekonomis sebesar Rp 5 miliar.

Sementara, apabila 1 butir pil ekstasi mendapatkan nilai ekonomis seharga Rp 250 ribu maka total nilai barang bukti pil ekstasi secara ekonomis sebesar Rp.4,9 miliar. Maka total keseluruhan nilai ekonomis berjumlah Rp.10 miliar.

Lebih lanjut, apabila 1 gram sabu dapat digunakan untuk 5 orang maka jiwa yang terselamatkan 19.978 jiwa. Bila direhabilitasi dengan biaya 1 orang sebesar Rp 4,5 juta. Maka biaya yang dikeluarkan oleh pemerintah sebesar Rp Rp 89 miliar.

Sedangkan, aabila 1 butir pil ekstasi dapat digunakan untuk 1 orang maka Jiwa yang terselamatkan 19.873 jiwa, jika di rehabilitasi dengan biaya 1 orang sebesar Rp 4,5 juta maka biaya yang dikeluarkan oleh pemerintah sebesar Rp 89.428.500.000.

"Maka total keseluruhan jiwa yang terselamatkan berjumlah 39.85.Toyal biaya keseluruhan yang dikeluarkan oleh pemerintah yang bisa diselamatkan sebesar Rp 179 miliar," sebutnya.

Atas perbuatannya pelaku dikenakan Pasal 114 ayat (2) dan/atau pasal 112 ayat (2) Undang-Undang RI Nomor 35 Tahun 2009 Tentang Narkotika dan  terancaman hukuman 20 tahun penjara hingga seumur hidup. (raf)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: