Ujian Promosi Doktor Ekonomi FEB - Unja Luluskan Irfan Widyanto sebagai Doktor Ekonomi
Foto bersama Irfan Widyanto, Tim Penguji dan Penguji Eksternal--
JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Ujian Promosi Doktor Ekonomi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Unversitas Jambi (FEB - Unja) yang dilaksanakan Sabtu (6/7), kali ini meluluskan Irfan Widyanto sebagai Doktor Ekonomi baru, yang mengangkat penelitian mengenai Nilai dan Ekuitas Merek Berbasis Pelanggan, serta Pengaruhnya terhadap Loyalitas melalui Kepercayaan Pelanggan : Studi Empiris Pengguna Jaringan Internet Indihome di Provinsi Jambi. Ketua Sidang yang juga Dekan FEB - Unja Prof. Dr. Shofia Amin, S.E.,M.Si mengatakan, disertasi Promovendus bercerita bagaimana meningkatkna loyalitas pelanggan.
“Kita tahu sekarang Indihome kan sekarang tidak lagi monopoli sudah banyak pesaing. Peneliti menjelaskan bahwa loyalutas pelanggan dipengaruhi oleh kepercayaan dan nilai pelanggan,” kata Ketua Sidang yang juga Dekan FEB - Unja Prof. Dr. Shofia Amin, S.E.,M.Si, Sabtu (6/7) lalu.
Foto bersama Irfan Widyanto, Ketua Penguju, Sekretaris, Promotor, Co Promotor dan Penguji--
Namun yang terpenting bagaimana Indihome dapat menjalankan strategi loyalitas pelanggan ditengah pesaing yang banyak, tidak cukup hanya bersaing dari segi harga dan kecepatan internet, tapi bagaimana ikatan emosional antara pelanggan dan Indihome.
“Gelar doktor dan profesor yang didapat tetap mengharuskan kita untuk terus belajar, dan kita menyadari kita bukanlah yang teratas, selamat atas gelar doktor yang sudara raih, semoga bermanfaat bagi stakeholder terkait,” terangnya.
Sementara, Promotor Prof. Dr. H. Haryadi, S.E.,M.M.S menambahkan, hasil disertasi Promovendus menarik, bagaimana nilai pelanggan dan ekuitas merek pengaruhnya terhadap loyalitas pelanggan. Ternyata, baik nilai pelanggan dan ekuitas merek positif pengaruhnya, tapi tetap ada variabel lain, disamping kepercayaan pelanggan, yakni bagaimana menjaga loyalitas dari pelanggan itu sendiri.
Irfan Widyanto saat menyampaikan hasil penelitian--
“Seringkali masuknya layanan bagus tapi begitu sudah eksis didalam malah tidak diperhatikan, seiring dengan munculnya pesaing-pesaing yang lain dari Indihome, loyalitas pelanggan bisa hilang kalau harga sudah kalah saing dan kecepatan internet juga kalah saing, ditambahlagi kurangnya memelihara pelanggan yang sudah ada,” jelas Promotor Prof. Dr. H. Haryadi, S.E.,M.M.S.
Irfan Widyanto saat diwawancara usai Ujian Promosi Doktor Ekonomi FEB - Unja mengatakan, alasan dirinya mengangkat penelitian mengenai Nilai dan Ekuitas Merek Berbasis Pelanggan, serta Pengaruhnya terhadap Loyalitas melalui Kepercayaan Pelanggan : Studi Empiris Pengguna Jaringan Internet Indihome di Provinsi Jambi, dimana pada penelitian tersebut Promovendus melihat belum banyak yang melakukan penelitian serupa terutama di Provinsi Jambi.
Foto bersama Irfan Widyanto, istri, anak-anak dan orang tua--
“Kedepan bisa lebih ditingkatkan lagi atau ada yang mau meneliti mengenai loyalitas dengan menambahkan variabel lain,” tandas Irfan Widyanto.
Dalam ujian Promosi Doktor Ekonomi FEB - Unja atas nama Irfan Widyanto bertindak selaku Sekretaris yang juga Ketua Program Studi Doktor Ekonomi FEB - Unja Prof. Dr. Johannes, S.E.,M.Si, Penguji Eksternal yang merupakan Guru Besar Universitas Riau Prof. Dr. Zulkarnain, S.E.,M.M.S, Co Promotor Prof. Dr. Drs. Syahmardi Yacob, MBA, Co Promotor Prof. Dr. H. Junaidi, S.E.,M.Si, Penguji Prof. Dr. Dra. Muazza, M.Si dan Penguji Dr. Idham Khalik, S.E.,M.M.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: