VIRAL! Anak TNI Asal Pekanbaru Riau Hilang di Sungai Penuh, Akhirnya Bertemu Orangtuanya

VIRAL!  Anak TNI Asal Pekanbaru Riau Hilang di Sungai Penuh, Akhirnya Bertemu Orangtuanya

Anak TNI Asal Pekanbaru Riau Hilang di Sungai Penuh, Akhirnya Bertemu Orangtuanya --

KERINCI, JAMBIEKSPRES.CO.ID-  Viral di media sosial dalam dua hari ini seorang anak perempuan ditemukan warga di Simpang Tiga Sungai Liuk, namun belum diketahui orang tuanya.

Menurut warga anak kecil ini nyasar atau hilang. Pesan berantai pun ramai di grup-grup whatsapp hinga Facebook. 

Pesan tersebut berisi bagi yang mengetahui identitas anak ini dan orangtuanya agar menemui anak ini di Simpang Tiga Sungai Liuk. Berselang kurang sehari akhirnya identitas anak dan orangtuanya di ketahui. Ternyata orangtuanya merupakan anggota TNI di Riau, Pekanbaru. 

Kapolsek Sungai Penuh, Awaludin dikonfirmasi Jambi Ekspres membenarkan hal tersebut.

Sebelumnya viral informasi di medsos terkait ditemukan seorang anak perempuan di Jln.Muradi Simpang tiga Sungai Liuk Rt 01 Desa Sungai Liuk Kecamatan Pesisir Bukit Kota Sungai Penuh pada hari Sabtu tanggal 20 April 2024 sekira Jam 16.30 WIB. 

Kata Kapolsek, pukul 19.00 WIB sudah dipertemukan dengan kedua orang tuanya beserta keluarga di rumah Rijaludin, Rt.01 Dusun Maliki Air Desa Seberang Kecamatan Pesisir Bukit, anak perempuan tersebut dalam keadaan baik-baik saja dan sehat.

"Iya benar. TNI main ke Kerinci sama teman TNI di koto baru rawang, " katanya 

Adapun identitas anak yang ditemukan bernama Alisa Oralia Putri usia sekitar 3 atau 4 tahun. Agama Islam dengan alamat Jln.Pasir Putih Km8 Desa Baru Kec.Siak Ulu Kab Kampar Provinsi Riau.

Alisa adalah anak pertama dari 2 bersaudara. 

Sedangkan identitas orang tua anak. Ayah Ulul Azmi (28) seorang Anggota TNI AD (KAVALERI PEKANBARU) dengan alamat Jln.Pasir Putih Km8 Desa Baru Kec.Siak Ulu Kab Kampar Provinsi Riau. Ibu bernama Emelda(27) pekerjaan IRT.

BACA JUGA:Terkuak Ini Alasan Dua Pejabat Riau Mengundurkan Diri

Identitas Saksi Rijaludin (65) pekerjaan tani, alamat RT 1 Dusun Maliki Air Desa Seberang Kecamatan Pesisir Bukit. Dan REKO CANDRA (30) Pekerjaan  Anggota TNI AD (KAVALERI Pekanbaru) Alamat Jln.Pasir Putih Km8 Desa Baru Kec.Siak Ulu Kab Kampar Riau

Penyerahan langsung dengan orang tua dan keluarga disaksikan oleh saksi. Anak yang temukan a.n. Alisa Oralia Putri dan keadaan baik dan sehat.

Ulul Azmi  (orang tua AAlisa Oralia Putri) dan keluarga mengucapkan terima kasih kepada Polsek Sungai Penuh dan meminta maaf dengan apa yang terjadi terhadap anak mereka.(hdp)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: