Poltekkes Kemenkes Jambi Jajaki Visiting Akademik International Class di Philipina
Direktur Poltekkes Kemenkes Jambi, Dr. Rusmimpong,S.Pd.,M.Kes., bersama President Manila Central University ( MCU) Dr.Renato C.Tanchoco, Jr.--
JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Dibawah kepemimpinan Dr. Rusmimpong,S.Pd., M.Kes, Poltekkes Kemenkes Jambi terus mengejar tercapainya visi dan misi untuk Menghasilkan Tenaga Kesehatan Vokasi, Profesi yang Profesional dan siap berkompetisi di era global thn 2026.
Untuk itu Poltekkes Kemenkes Jambi melaksanakan Visiting Academic International Class Poltekkes Kemenkes Jambi di Philipina, 20 hingga 24 Maret 2024.
Visiting Academic International Class Poltekkes Kemenkes Jambi difokuskan di kota Manila Philipina.
Team International Class berdiskusi dengan Arellano University.--
Kegiatan diawali dengan kunjungan ke Kedutaan Besar RI yang diterima langsung Atase Pendidikan dan Kebudayaan, Prof.Dr. Ir. Aisyah Endah Palupi, MPd. Dalam pertemuan ini Atase Dikbud Kedutaan Besar RI untuk Philipina ini menyambut baik kegiatan Visiting Academic International Class Poltekkes Kemenkes Jambi.
"Kegiatan ini sangat luar biasa dan pastinya kami sangat mendukung dan memberikan support pernuh. Ini penting dalam menata dan mengelola Internasional Class pada Poltekkes Kemenkes Jambi," kata Prof.Dr. Ir. Aisyah Endah Palupi, MPd.
Dirinya juga berharap agar apa yang didapatkan selama kegiatan ini dapat di aplikasikan khususnya di Poltekkes Kemenkes Jambi.
Team International Class Poltekkes Kemenkes Jambi--
Pada kegiatan selanjutnya, team Internasional Class Poltekkes Kemenkes Jambi berkesempatan sharing session langsung dengan President Manila Central University ( MCU) Dr.Renato C.Tanchoco, Jr.
Dalam kesempatan ini dilaksanakan kesepakatan antara lain International Nursing Curiculum, Joint riset, Joint lecture, Joint Community services, Student of Change, MOU ( memorandum of understanding).
"Manila Central University siap dan mendukung program yang dilakukan dalam mendorong kemajuan Poltekkes Kemenkes Jambi. Untuk point point sesuai kesepakatan kita dapat direalisasikan dalam waktu dekat," jelas Dr.Renato C.Tanchoco, Jr.
Team Internasional Class Poltekkes Kemenkes Jambi kemudian melakukan sharing session dengan Arellano University.
Pertemuan ini menghasilkan kesepakatan untuk melakukan kerjasama dalam bidang riset dan hal mendukung lainnya yang dibutuhkan International Class Poltekkes Kemenkes Jambi.
Team International Class Poltekkes Kemenkes Jambi yang di pimpinan Direktur Poltekkes Kemenkes Jambi juga berkunjung ke Philipina Nurses Accosiation ( PNA) yang di terima langsung Ketua PNA, Dr. Elmer D.Bondoc.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: