>

Masuki Masa Purna Bakti, Ini Pesan Tholib Untuk Keluarga Besar Kemenkumham Jambi

Masuki Masa Purna Bakti, Ini Pesan Tholib Untuk Keluarga Besar Kemenkumham Jambi

Masuki Masa Purna Bakti, Ini Pesan Tholib Untuk Keluarga Besar Kemenkumham Jambi--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID – Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jambi, Tholib segera memasuki masa purna bakti. Menjabat sejak Maret 2022, laki laki kelahiran Jepara ini memberikan beberapa pesan untuk keluarga besar Kemenkumham Jambi. Dirinya mengingatkan agar seluruh pegawai Kemenkumham Jambi untuk dapat terus bekerja dengan penuh dedikasi, tulus dan penuh loyalitas. 

“Tunjukkan kinerja yang terbaik. Apa yang menjadi tanggung jawab kita harus kita selesaikan. Ciptakan nilai plus kita sendiri dengan membangun diri untuk menjadi yang terbaik” kata Tholib.


Kakanwil Kemenkumham Jambi, Drs. Tholib, SH., MH--

Dikatakan Tholib, kita harus tetap semangat dalam memberikan kinerja yang baik, jangan sampai keseharian yang dilakukan hanya sebagai pemenuhan rutinitas saja. Karena kalau semangat bekerja sudah kendor maka akan langsung berdampak dengan rasa malas saat bekerja dan pastinya akan menghasilkan hasil kerja yang tidak maksimal.

“Semangat tidak boleh berhenti. Saya saja meskipun sudah mau purnabakti tetapi saya merasa terus berbicara tentang WBK Kemenkumham Jambi. Hal ini agar semangat kita tidak menjadi kendor,” kata Tholib.

Dirinya juga berpesan agar pegawai Kemenkumham Jambi dapat terus membangun kebiasaan disiplin, karena bila sudah terbiasa bekerja tepat waktu pastinya kita akan terus mengusahakan agar tidak terlambat dalam hal apapun, baik itu saat apel hingga menyelesaikan tugas yang diberikan pimpinan.

“Mulailah disiplin dari mulai bangun pagi, biasakan itu karena pagi akan menjadi penentu hari itu hingga hari hari selanjutnya. Penentu apakah kita akan dinilai baik atau tidak oleh orang lain,” pungkas Kakanwil Kemenkumham Jambi.

Kakanwil Kemenkumham Jambi ini juga berpesan agar seluruh keluarga besar Kemenkumham Jambi dapat bekerja dengan tulus, jangan mengharapkan imbalan, seperti jabatan. Karena dengan memberikan kinerja terbaik, rajin, banyak inovasi, tepat waktu pastinya sebuah jabatan itu akan datang pada waktu yang tepat. Karena pimpinan pastinya saat memilih seseorang untuk mengisi sebuah jabatan yang kosong akan menilai dari berbagai aspek. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: