Seleksi Jalur Mandiri UNJA Dimulai, 2.812 Peserta Berjuang Masuk UNJA
Seleksi Jalur Mandiri UNJA Dimulai, 2.812 Peserta Berjuang Masuk UNJA--
Lab ICT FST 1 Mendalo
Lab ICT FST 2 Mendalo
Lab ICT UPT Perpustakaan Mendalo
Lab TIK LPTIK 1 Mendalo
Lab TIK LPTIK 2 Mendalo
Lab TIK LPTIK 3 Mendalo
Lab UPT Bahasa 01 Telanaipura
Lab UPT Bahasa 02 Telanaipura
Lab ICT Fak. Kedokteran Buluran
Universitas Jambi (UNJA) dalam hal pengamanan dan ketertiban ujian sudah melakukan beberapa hal untuk mencegah kecurangan terjadi saat pelaksanaan UTBK-SNBT. Di setiap ruang ujian dilakukan pemeriksaan secara menyeluruh terhadap barang bawaan para peserta ujian. Selanjutnya, pihak keamanan ruang ujian melakukan pemindaian secara seksama menggunakan metal detector.
Peserta ujian juga diminta mematikan handphone dan dimasukkan ke dalam tas. Kemudian, tas dan seluruh barang yang dibawa peserta akan diminta untuk diletakkan di depan atau di belakang ruang ujian. Peserta ujian hanya diizinkan membawa pensil dan air minum ke meja komputer.
Rektor UNJA, Prof. Drs. H. Sutrisno, M.Sc., Ph.D., menekankan tentang integritas penerimaan mahasiswa baru yang bebas dari gratifikasi, suap, dan pemerasan.
“Saat ini yang sedang berlangsung adalah penguatan integritas penerima mahasiswa baru yang dikawal langsung oleh KPK. Kami menjamin tidak ada gratifikasi, suap, dan pemerasan di dalam pelaksanaannya. Selamat bergabung di UNJA, A World Class Entrepreneurship University,” ujar Rektor.
Hasil seleksi SMM-PTN 2023 akan diumumkan secara online pada tanggal 18 Juli 2023 pukul 16.00 WIB. Dapat diakses melalui laman https://smmptnbarat.id/. (*/kar)
Kunjungi : www.unja.ac.id
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: