Meriah! Tasyakuran Akhirussanah SD Islam Al Azhar 57 Jambi Tahun Ajaran 2022/2023
Foto bersama--
JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID- SD Islam Al Azhar 57 Jambi menggelar Tasyakuran Akhirussanah Tahun Ajaran 2022/2023, dengan motto Membentuk Generasi Rabbani Menjadi Pemimpin Masa Depan.
Acara ini dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Muaro Jambi Firdaus., S.Ag M.M. Ketua Bidang Keagamaan Yayasan Muslim Jambi (YMJ) Dr. H. Umar Yusuf., M.Pdi. Kepala Sekolah SD Islam Al Azhar 57 Hajmia Guswika. Ketua Yayasan Muslim Jambi Arijani Lasmawati, M. Psi. Psikolog, Sekretaris Yayasan Muslim Jambi Aditya Rahman Prasetyo. Serta guru, siswa/siswi dan para wali murid sekalian. Pada kegiatan hari ini SD Al Azhar 57 Jambi melepas 15 siswa/siswi Sekolah Dasar untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang Sekolah Menengah Pertama.
Michiko siswa SD Islam Al Azhar 57 Jambi saat menerima tanda kelulusan dari Ketua Bidang Keagamaan YMJ Dr. H. Umar Yusuf., M.Pdi--
Kepala Sekolah SD Islam Al Azhar 57 Jambi, Hajmia Guswika mengatakan pada sambutannya selamat kepada ayahanda dan ibunda terhadap pencapaian ananda dalam jenjang Sekolah Dasaar. Terima kasih kepada bapak dan ibu guru atas kerjasamanya dan memotivasi serta mendidik mereka hingga saat ini.
Michiko salah satu siswa Tasyakuran Akhirussanah SD Islam Al Azhar 57 Jambi bersama orang tua--
"Kedepannya dalam langkah baru ananda tetap jaga integritas diri, jaga kejujuran sebagai pilar utama, didunia ini kita terkoneksi dengan banyak orang dengan latar belakang yang berbeda. Jadilah pemimpin yang membawa aura positif dimana ananda berada," ungkap Kepala Sekolah SD Islam Al Azhar 57 Jambi, Hajmia Guswika (25/5).
Sambutan tutur Kepala Dinas Pendidikan Muaro Jambi, Firdaus, S.Ag M.M--
“Kami sangat bangga dan percaya bahwa ananda bisa, masa depan di tangan kalian. Berani mengambil resiko buat apa yang kalian inginkan, percaya diri dan terus gali potensi kalian,” jelasnya.
Sambutan Ketua Bidang Keagamaan YMJ, Dr. H. Umar Yusuf., M.Pdi--
Sementara, Kepala Dinas Pendidikan Muaro Jambi, Firdaus., S.Ag M.M menambahkan, dirinya merasa sangat senang hadir bersama ananda sekalian dalam acara Tasyakuran Akhirussanah ini.
Sambutan Kepala Sekolah SD Islam Al Azhar 57 Jambi, Hajmia Guswika--
“Ada pesan khusus kepada anak-anakku sekalian, bapak yakin kepada anak-anakku sekalian yang telah menyelesaikan sekolah dasar dan akan melanjutkan ke jenjang SMP,” tutur Kepala Dinas Pendidikan Muaro Jambi, Firdaus, S.Ag M.M.
“Berbanggalah kalian yang saat ini bisa menyelesaikan tahapan sekolah dasar, patuhilah orang tua kalian dan hormatilah guru-guru kalian yang merupakan kunci dari kelulusan kalian,” terangnya.
Siswa/siswi yang mengikuti Tasyakuran Akhirussanah SD Islam Al Azhar 57 Jambi--
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: