Setahun Kepengurusan, KI Jambi Lakukan Penyegaran Struktur, ATH Terpilih Jadi Ketua
Setahun Kepengurusan, KI Jambi Lakukan Penyegaran Struktur, ATH Terpilih Jadi Ketua--
JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Wakil Ketua Komisi Informasi Provinsi Jambi memimpin Rapat Pleno Komisi Informisi Provinsi Jambi pada Selasa (23/05) di ruangan Rapat Komisi Informasi.
Rapat dihadiri oleh seluruh Komisioner KI Jambi dan Kepala Sekretariat.
Wakil Ketua Almunawar mengatakan, rapat pleno yang digelar Selasa ini membahas evaluasi kinerja setahun kepengurusan KI Jambi.
Dalam rapat tersebut salah satu hasilnya melakukan penyegaran atau rotasi pada KI. Ada pergantian Ketua yang sebelumnya dijabat oleh Indra Lesmana digantikan oleh Ahmad Taufiq Helmi (ATH) yang sebelumnya sebagai Koorbid Penyelesaian Sengketa Informasi ( PSI).
Selanjutnya Indra Lesmana sebagai Korbid Sosialisasi, Zamharil Korbid PSI.
"Saya masih tetap di posisi Wakil Ketua begitu juga dengan Siti Masnidar tetap di posisi Korbid Kelembagaan," katanya.
Ia menjelaskan bahwa rotasi ini hanya semata-mata hanya untuk melakukan penguatan bagi kelembagaan KI saja dan semua komisioner hadir dan menandatangani berita acaranya.
Sementara ketua terpilih Ahmad Taufik Helmi mengatakan dirinya dipercaya untuk menjabat Ketua Komisi Informasi Provinsi Jambi terhitung sejak hari ini (23/05).
"Mohon doanya agar saya bisa menjalankan amanah ini dengan baik dan maksimal. Untuk mewujudkan amanat UU No 14 Tahun 2008 Tentang Keterbukaan Informasi Publik tentu butuh dukungan dari semua pihak Pemprov Jambi, DPRD, Pemkab/Pemkot, media massa, LSM, Kelompok Masyarakat dan Perguruan Tinggi," pungkasnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: