>

Wisuda Ke-103 UNJA, Membangun Ekosistem Baru Kampus yang Berintegritas Visi UNJA SMART

Wisuda Ke-103 UNJA, Membangun Ekosistem Baru Kampus yang Berintegritas Visi UNJA SMART

Prosesi wisuda oleh rektor UNJA terhadap salah seorang wisudawan--

JAMBI, JAMBIEKPRES.CO.ID - Universitas Jambi (UNJA) menggelar Rapat Terbuka Senat Universitas Jambi Wisuda ke-103 Program Doktor, Magister, Profesi, Sarjana, dan Diploma Semester Genap Tahun Akademik 2023/2024, Sabtu (20/5/2023). Kegiatan tersebut berlangsun di Gedung Balairung Kampus Pinang Masak Universitas Jambi Mendalo, bertepatan juga dengan peringatan Dies Natalis UNJA ke-60.


Foto bersama dengan lulusan terbaik dan seluruh wisudawan--

Dimana pada Wisuda kali ini UNJA resmi mewisuda sebanyak 1.369 orang wisudawan dari jenjang program Doktor, Pascasarjana, Profesi, Sarjanan dan Diploma. Dengan rincian jenjang doktor (S3) diikuti 18 orang, jenjang magister (S2) diikuti sebanyak 166 orang, jenjang profesi sebanyak 85 orang, jenjang sarjana (S1) diikuti sebanyak 1.079 orang, jenjang diploma empat (D4) diikuti sebanyak 5 orang, dan dari jenjang program diploma tiga (D3) diikuti sebanyak 16 orang. 


Pemberian penghargaan kepada lulusan terbaik--

Hadir dalam kegiatan wisuda kali ini, yakni Gubernur Jambi, Al Haris, Rektor Universitas Jambi, Prof. Drs. H. Sutrisno, M.Sc., Ph.D., Ketua Senat Universitas Jambi, Prof. Dr. H. Syamsurijal Tan, S.E., M.A., seluruh Wakil Rektor dan Dekan di lingkup Universitas Jambi, Ketua dan Anggota Dharma Wanita Persatuan (DWP) Universitas Jambi, para guru besar, dan segenap anggota senat Universitas Jambi, dosen dan tenaga kependidikan di lingkungan Universitas Jambi, serta para orang tua dan wali wisudawan.

Rektor UNJA, Prof. Drs. H. Sutrisno, M.Sc., Ph.D., mengatakan, mengulik perjalanan Merdeka Belajar Kampus Merdeka yang memasuki tahun ke empat di UNJA menapak dalam kepastian untuk membawa perubahan dalam pembenahan pengelolaan, kurikulum dan pola pikir sivitas akademika yang lebih progresif memfasilitasi mahasiswa dalam proses pembelajaran. Berbagai program-program inovasi yang inovatif tumbuh dan dilaksanakan secara mandiri oleh UNJA, seperti inovasi program yang melibatkan ribuan mahasiswa adalah Asistensi Mengajar, Studi Independen, Magang/Praktik Kerja, Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKNT) atau Bina Desa, dan Kewirausahaan.


Ikrar alumli oleh perwakilan wisudawan--

Rektor juga menyampaikan bahwa upaya penguatan reputasi akademik kampus, dengan menonjolkan keunggulan dari masing-masing fakultas, sekaligus menyampaikan beberapa capaian dan prestasi yang telah diperoleh oleh kampus, mahasiswa, maupun dosen. la berharap UNJA dapat menuju ekosistem baru dengan membangun kampus yang berintegritas dan mewujudkan visi UNJA SMART. "Semoga lulusan dari UNJA ini nanti betul-betul dapat mengabdi kepada negara dan bangsa, dan dapat bersaing dengan lulusan perguruan tinggi lainnya," ujarnya.

Sementara itu, Gubernur Jambi, Al Haris menyampaikan bahwa dirinya menilai kampus UNJA semakin maju dan berkembang. "UNJA sudah menunjukkan bahwa kampus ini semakin maju dan menjadi kampus tujuan utama orang kuliah di Pulau Sumatera. Semakin banyak yang berkuliah di UNJA, maka semakin banyak juga wisudawan," ujar Gubernur Jambi, Al Haris, saat diwawancarai.

Pihak perguruan tinggi juga semakin semangat membangun UNJA, seperti dibangunnya gedung-gedung baru hingga sejumlah jurusan juga bertambah. “Saya berharap UNJA ini menjadi representasi SDM Jambi kedepannya, apabila UNJA semakin maju, maka SDM Jambi juga akan semakin maju. Sinergi Pemprov jambi dengan UNJA terus terjalin, Pemrov akan terus mendukung penuh apa yang akan dilakukan UNJA,” imbuh Gubernur. (kar)

Kunjungi : www.unja.ac.id

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: