Hendak Lakukan Tawuran, Tiga Pemuda Kelompok Gangster Berhasil Dibekuk Polisi
ilustrasi --
JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Tiga orang pemuda yang berasal dari dua kelompok geng motor berhasil diringkus Tim Opsnal Polsek Jambi Timur saat hendak melakukan tawuran.
Penangkapan ini dilakukan di kawasan Jalan Sentot Ali Basa, Kelurahan Payo Selincah, Kecamatan Paal Merah, Kota Jambi, tepatnya di Simpang Marene, pada Minggu (30/4) sekira pukul 03.00 WIB dini hari kemarin.
Ketiga pelaku tersebut yakni bernama Usama Asyura (17) warga Kelurahan Wijaya Pura, Ammar Mauran (18) warga Paal Merah dan Indra (17) warga Widuri.
Kapolresta Jambi, Kombes Pol Eko Wahyudi mengatakan, penangkapan ini berawal saat tim sedang melakukan patroli hunting geng motor di sekitaran TKP.
Dikatakan Eko, selain mengamankan tiga orang pelaku tersebut, tim juga turut berhasil mengamankan barang bukti berupa senjata tajam.
"Setelah dilakukan interogasi, yang diduga pemuda tersebut dari gangster wilayah Widuri, kemudian hendak melakukan tawuran menggunakan Sajam di Simpang Marene, yang mana pemuda tersebut akan tawuran dengan pemuda Selincah," ungkap Eko, Senin (1/5).
Barang bukti yang turut diamankan berupa satu buah senjata tajam jenis samurai sepanjang satu meter, satu buah celurit sepanjang satu meter dan satu unit handphone android.
"Pelaku dan barang bukti diamankan dan dibawa ke Polsek Jambi Timur," pungkas Eko. (raf)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: