>

Tol Palembang-Betung Beroperasi Juli, Tol Jambi Tak Ada Kabar Jokowi Datang Bulan Mei

Tol Palembang-Betung Beroperasi Juli, Tol Jambi Tak Ada Kabar Jokowi Datang Bulan Mei

Tol Medan-Binjai akan memberlakukan tarif baru dalam waktu dekat. Ilustrasi jalan tol trans Sumatera-bpjt.pu.go.id-

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Tol Palembang-Betung dipastikan mulai beroperasi dan siap ditancap gas pada Juli 2023 mendatang.

 

Kabar baik ini disampaikan langsung oleh Bupati Banyuasin Askolani. Kata Askolani, kabar bahwa tol Palembang-Betung beroperasi Juli ia terima langsung dari pihak Waskita Sriwijaya Tol selaku pengembang tol tersebut.

 

Askolani seperti dikutip dari sumeks.co mengaku baru saja melakukan pertemuan dengan pihak Waskita Sriwijaya Tol pada Jumat (28/4). Pengoperasian Tol Palembang-Betung adalah salah satu tema yang dibahas dalam pertemuan tersebut.

 

Hingga saat ini, progres Tol Palembang-Betung kata Askolani telah mencapai 85 persen.

 

Kata Askolani salah satu hambatan yang dihadapi pada pekerjaan konstruksi tol Palembang-Betung saat ini adalah masalah pembebasan lahan. Namun Pihaknya berjanji akan menyelesaikan permasalahan ini dalam waktu cepat sehingga sisa pekerjaan 15 persen bisa tuntas sebelum Juli 2023.

 

Lantas apa kabar tol Jambi? Meski pemenang lelang telah ditentukan yaitu PT Hutama Karya, namun ternyata proses pembangunan jalan Tol Jambi khususnya Seksi 3 Bayung Lencir - Tempino harus ditunda karena beberapa kendala.

 

Hal ini disampaikan Kepala Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) Wilayah Jambi Ibnu Kurniawan kepada Jambi Ekspres Maret lalu.

 

Salah satu kendala pembangunan jalan tol Tempino-Bayung Lencir adalah terkait dengan anggaran yang belum ada.

 

Kebutuhan anggaran untuk pembangunan Seksi 3 Bayung Lencir - Tempino adalah Rp 2.83 Triliun dan kini Ditjen Bina Marga kata Ibnu sedang mengusulkan penambahan anggaran melalui Bendahara Umum Negara (BUN).

 

Sebelumnya Gubernur Jambi Al Haris sempat mengabarkan bahwa peletakan batu pertama Tol Tempino-Tempino-Bayung Lencir akan dilakukan saat Ramadhan lalu, namun hingga berita ini ditulis info terkait peletakan batu pertama ini belum ada kabar juga.

 

Sementara itu, Presiden RI Joko Widodo berencana akan datang ke Jambi pada awal Mei 2023 besok.

 

Apakah Jokowi akan meninjau lokasi pembangunan Tol Tempino-Bayung Lencir? Al Haris usai acara halal bi halal di Rumah Dinas Ketua DPRD Provinsi Jambi kemarin hanya menjawab bahwa agenda Presiden Jokowi di Jambi masih akan dibahas dalam Rakorwil dengan pihak istana dalam waktu dekat. (dpc/aba)

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: