>

Ini Sosok Direktur Penunjang Bisnis PT Pertamina yang Dicopot Erick Thohir

Ini Sosok Direktur Penunjang Bisnis PT Pertamina yang Dicopot Erick Thohir

Dedi Sunardi-Tangkap Layar Linkedin Dedi Sunardi-

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Dedi Sunardi, Direktur Penunjang Bisnis PT Pertamina dicopot jabatannya oleh Menteri BUMN Erick Thohir pasca insiden meledak Depo Pertamina di Plumpang, Jakarta Utara.

 

Pencopotan jabatan Dedi Sunarditertuang dalam Surat Keputusan Menteri Badan Usaha Milik Negara Nomor : SK-142/MBU/05/2021 tanggal 3 Mei 2021 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota Direksi Perseroan (Persero) PT Pertamina.

 

Fadjar Djoko Santoso, VP Corporate Communication Pertamina kepada wartawan, Rabu 8 Maret 2023, membenarkan info pencopotan jabatan Dedi Sunardi ini. 

 

Guna mengisi kekosongan posisi Direktur Penunjang Bisnis PT Pertamina , sementara akan dirangkap oleh Direktur Logistik dan Infrastruktur PT Pertamina Erry Widiastono.

 

Siapakah Dedi Sunardi? Ternyata sebelum berkarir di Pertamina, Dedi merupakan sosok yang cukup dikenal di dunia asuransi dan keuangan. 

 

Mengintip profilnya di akun linkedin, Dedi Sunardo menulis dirinya pernah berkarir di PT Asuransi Kredit Indonesia dan pernah menjabat sebagai Vice Presiden di PT Bank Rakyat Indonesia. 

 

Dedi juga mencatatkan pendidikannya di Universitas Gajah Mada pada Magister Management pada tahun 2020. 

 

Dedi lahir di Magetan pada tahun 1964 dan tahun ini berusia 59 tahun. 

 

Banyak pihak menilai, pencopotan Dedi dari jabatannya sekarang di Pertamina, berkaitan erat dengan insiden meledaknya Depo Pertamina di Plumpang, Jakarta Utara.

 

Adapun kejadian ini telah menelan banyak korban nyawa. 

 

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta Isnawa Adji dalam keterangan tertulis, Rabu (8/3/2023) mengatakan korban meninggal hingga hari ini (8/3) telah 19 orang sementara yang luka dan harus dirawat sebanyak 35 orang. 

 

Sementara korban yang mengungsi akibat rumahnya mengalami dampak ledakan telah mencapai 256 orang.

Hingga saat ini korban mengungsi  tersebar di 3 lokasi dengan rincian 157 jiwa di Kantor PMI Jakut, 19 jiwa di RPTRA Rasella dan 80 jiwa di Posko Pengungsian RW 09 Kelurahan Rawa Badak Selatan.

 

Ini Rilis Resmi Pertamina Terkait Pencopotan Dedi Sunardi

 

Sesuai Keputusan Menteri Badan Usaha Milik Negara selaku Rapat Umum Pemegang Saham Perusahaan Perseroan (PERSERO) PT Pertamina nomor SK - 43/MBU/03/2023 tentang pemberhentian anggota direksi perusahaan perseroan (PERSERO) PT Pertamina, tanggal 8 Maret 2023, memberhentikan dengan hormat Dedi Sunardi sebagai Direktur Penunjang Bisnis Pertamina.

 

Vice president Corporate Communication PT Pertamina (Persero), Fadjar Djoko Santoso menyampaikan Dedi Sunardi telah menyelesaikan tugasnya sebagai Direktur Penunjang Bisnis Pertamina yang telah Ia jabat sejak tanggal 3 Mei 2021 berdasarkan Keputusan Menteri BUMN nomor SK -142/MBU/05/2021.

 

Selanjutnya, jabatan Direktur Penunjang Bisnis Perusahaan PT Pertamina (Persero) akan di rangkap tugaskan oleh Direktur Logistik dan Infrastruktur PT Pertamina Erry Widiastono sampai dengan diangkatnya Direktur Penunjang Bisnis Perusahaan PT Pertamina (Persero) yang definitif.

 

"Kami sebagai perusahaan mengucapkan terima kasih atas dedikasi tenaga dan pikiran Beliau selama memangku jabatan tersebut" ungkap Fadjar.(*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: