>

Cinemasutha Edukasi Mahasiswa Lestarikan Budaya Tale

Cinemasutha Edukasi Mahasiswa Lestarikan Budaya Tale

Foto bersama--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Unit Pengembangan Kewirausahaan dan Karier melalui Cinemasutha, Rabu (2/11) menggelar kegiatan Screening Film “Tino Mariam” Maestro Tale Kerinci bersama Studio Sherlilab dari Institut Seni Indonesia (ISI) Padang Panjang.


Cinemasutha menggelar screening film--

Film “Tino Mariam merupakan bentuk karya film dokumenter yang mengangkat budaya ber-tale untaian kata penuh makna berupa syair yang dilantunkan dalam nyanyian dengan bahasa kerinci yang isi lantunannya sarat akan nilai nasehat. Kegiatan tale ini dilakukan setiap kali melakukan kegiatan mulai dari tale menanam, tale berpanen, tale mengasuh anak, tale berhaji dan berbagai tale lainnya.

Vikram Hendra Agustian, Ketua Cinemasutha menyampaikan kegiatan screening film ini sebagai wadah belajar bersama, besar harapan dari kami dengan kegiatan ini bisa menjadi penyambung silaturahmi antar kedua komunitas film ini dari UIN SUTHA Jambi https://uinjambi.ac.id/ dan ISI Padang Panjang untuk berkolaborasi dalam menghasilkan sebuah karya baik dalam bentuk film dokumenter maupun karya lainnya yang sarat akan nilai edukasi.

Sherli Novalinda, M.Sn selaku direktur dari Sherlilab mengatakan kegiatan ini juga sebagai wadah edukasi pembelajaran bagi kita untuk mengetahui salah satu kebudayaan di Jambi, yakni budaya Tale di Kerinci. Budaya tale ini telah diakui secara nasional dan Tino Mariam (Nenek Mariam) tokoh yang diangkat dalam film ini juga merupakan Maestro dari seni tale.

 “Apresiasi luar biasa pada kegiatan ini, dimana ini sebuah inovasi yang sangat baik. Sinergi antara mahasiswa binaan dari UPKK (Cinemasutha) berkolaborasi bersama Komunitas Sherlilab yang beranggotakan dari mahasiswa ISI Padang Panjang, Sumatera Barat,” jelas Kepala UPKK UIN Sutha Jambi, Mardalina, S.Ag., M.Ud. (uci)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: