Viral TikTokers Popo Barbie Meninggal Dunia, Dibantah Ibunya di Kerinci
Perubahan seleb TikTok Popo Barbie dari masa ke masa hingga akhirnya dikabarkan Popo meninggal dunia--
JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID – Viral video yang menyebutkan seleb Tik Tok Popo Barbie meninggal dunia, langsung dibantah oleh ibunya. Video Klarifikasi dibuat sang ibu dari kampung halaman Popo di Kerinci Provinsi Jambi.
"Ini Ibunya Popo mau klarifikasi atas info Popo meninggal dunia, itu tidak benar itu adalah berita bohong, " ujar Ibu Popo.
Ia tidak membantah Popo memang masuk rumah sakit tapi bukan meninggal dunia namun karena asam lambungnya sedang kambuh .
"Kondisinya sudah membaik dan sudah diizinkan dokter pulang, jadi bukan meninggal dunia, " lanjutnya lagi.
Video Popo terbaring di rumah sakit dengan infus dan oksigen di hidung memang viral sejak kemarin.
Ada yang bersedih bilang Popo orang baik tapi banyak pula yang berharap kabar meninggal ini benar. "Dengan menghadap Ilahi secepat ini, saat muda ranum, akhirnya Popo mengakhiri semua dosa-dosa yang dilakukan selama hidup di dunia fana ini, khususnya dunia Tik Tok, " ujar netizen lainnya.
Popo Barbie merupakan TikTokers asal Kerinci yang namanya viral di tanah air, awal terkenal Popo masih sering membuat video dari rumah sederhana di desa tempat tinggalnya di Kerinci, dandanan sederhana rambut botak.
Belakangan Popo terlihat aktif di Jakarta dengan dandanan sudah menyerupai boneka perempuan dan selalu mengenakan rambut panjang palsu.
Popularitas Popo di dunia Tik Tok juga telah mengubah hidup Popo, dari ekonomi pas-pasan menjadi ekonomi mapan. Live Tik Tok Popo selalu ditonton ribuan orang. Ia banyak menghasilkan pundi rejeki dari sini. Pada salah satu kesempatan Popo mengaku dari hasil Live Tik Tok ia bisa mengantongi uang puluhan hingga ratusan juta rupiah per bulan hingga bisa membeli mobil.
Popo sempat pula dihujat netizen Indonesia setelah videonya tersebar luas saat live streaming terlihat alat kelamin dengan celana bolong . Video tersebut dinilai tidak layak dipertontonkan kepada followernya apalagi saat live, terlebih pengikut Popo juga banyak anak di bawah umur. Akibat kejadian ini akun Popo di take down.
Popo terkenal saat muncul pertama kali dalam akun Popo Barbie sebagai sosok laki-laki dengan gaya dan dandanan perempuan dan nyeleneh
Mahasiswa Keperawatan ini semakin viral setelah pengakuannya sebagai orang yang sedang sakit parah dengan rambut rontok dan wajah rusak.
Ia juga pernah mengaku muntah jenglot, jenglot itu kemudian diakui sebagai suaminya. Kelakuan aneh Popo dan cara bicaranya yang sok Jakarta tapi masih Irama Kerinci, membuat Popo terlihat jadi lucu dan cukup menghibur. (dpc)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: