Reshuffle Kabinet, Eko Kuntadhi Sebut Erick Thohir dan Budi Gunadi Digeser, PAN Dapat Jatah Menteri
JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO.ID– Bocoran nama-nama menteri yang akan terkena reshuffle mulai beredar malam ini. Bahkan bocoran perombakan kabinet tersebut menjadi perbincangan di media sosial.
Pegiat media sosial Eko Kuntadhi (EK) ikut membocorkan nama-nama menteri yang akan di-reshuffle oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Dalam cuitannya, Eko menyebut Menteri BUMN Erick Thohir dan Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin (BGS) bakal pindah posisi dari jabatannya saat ini.
Namun, ia tidak menjelaskan posisi Erick Thohir dan BGS pada reshuffle yang akan dilaksanakan pada hari ini, Rabu (15/6/2022).
Eko juga menyebut posisi Menteri Koordinator (Menko) bakal ada yang diganti hingga masuknya Partai Amanat Nasional (PAN) dalam kabinet Indonesia Maju.
“Bocoran reshuffle kabinet mulai beredar. Erick dan BGS pindah posisi. Menko ada yang diganti. PAN kabarnya ikut masuk,” ujar Eko di akun Twitternya, Selasa (14/6/2022).
Ia juga berkelakar bahwa mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Roy Suryo masih tetap bertahan di posisinya sebagai pakar Telepancika.
“Sedangkan Mas Roy, tetap di posisinya. Sebagai pakar Telepancika,” kata Eko.
Isu perombakan kabinet atau reshuffle kabinet kian menguat pada hari ini. Bahkan Jokowi dijadwalkan melantik sejumlah menteri baru pada Rabu (15/6/2022).
Jokowi dikabarkan telah memanggil sejumlah menteri secara terpisah dalam beberapa hari terakhir. Mereka adalah Menkes Budi Gunadi Sadikin, Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Bahlil Lahadalia.
Sebelum Budi, Jokowi terlebih dulu memanggil Wakil Menteri Kesehatan Dante Saksono Harbuwono. Dante juga dikabarkan akan dipanggil Pratikno hari ini pukul 14.00 WIB.
Satu nama lain yang juga merapat ke istana adalah mantan Panglima TNI Hadi Tjahjanto. (msn/fajar)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: