>

Update Klasemen Medali, Vietnam Juara Umum, Indonesia Posisi Ketiga

Update Klasemen Medali, Vietnam Juara Umum, Indonesia Posisi Ketiga

HANOI, JAMBIEKSPRES.CO.ID – Kontingen Indonesia masih bertahan di tiga besar klasemen medali SEA Games 2021 hingga Jumat (20/5) malam. Adapun tuan rumah Vietnam sudah bisa dipastikan juara umum di SEA Games ke-31 ini. Indonesia mendapat tambahan tujuh medali emas sepanjang hari ini, hingga Jumat malam, pukul 22.30 WIB.

Antara lain dari angkat berat 61kg putra atas nama Eko Yuli Irawan. Kemudian atlet balap sepeda Ayustina Delia Priatna yang tampil di nomor individual time trial.

Anwar Tarra, Dedi Saputra, Yuda Firmansyah dan Sofiyanto menjadi yang tim terbaik di cabor Kano nomor 500 meter. Dari cabang kayak, Maryati dan Ramla Baharuddin menyabet emas nomor ganda putri 500 meter.

Atlet Vovinam, Manik Trisna Dewi juga mendulang medali emas pada SEA Games ke-31 ini. Di final ganda campuran tennis, Christopher Benjamin Rungkat/Aldila Sutjiadi sukses mengalahkan wakil Thailand.

Medali emas terakhir Indonesia hari ini diraih dari cabor Karate nomor Kata Beregu Putra atas nama Albiadi, Andy Tomy Aditya Mardana dan Andi Dasril Dwi Dharmawan.

Dengan demikian, sejauh ini kontingen Merah Putih sudah mengoleksi 49 medali emas, 68 medali perak dan 63 perunggu. Total 180 medali dan bercokol di peringkat ketiga.

Adapun Vietnam sudah bisa dinobatkan sebagai juara umum SEA Games 2021. Sebab hingga Jumat malam ini sudah mengoleksi 164 emas, 97 perak dan 96 perunggu.

Thailand yang ada di posisi kedua baru mengoleksi 67 emas, 77 perak dan 108 perunggu.

Dengan 99 medali emas tersisa dari total 526 medali emas di SEAG ke-31 ini, perolehan medali Vietnam sudah tidak terkejar karena Thailand tentu saja tidak terlibat dalam semua perebutan medali emas yang tersisa itu.

Adapun di bawah Indonesia, menempel ketat Singapura dengan 47 emas, 44 perak dan 62 perunggu. Disusul Filipina dengan 42 emas, 59 perak dan 82 perunggu. Di bawah Filipina ada Malaysia, Myanmar, Kamboja, Laos Brunei Darussalam dan Timor Leste.(fat/pojoksatu)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: