Ada Kontes Gerobak Terindah
Festifal PKL di Gor Kota Baru
JAMBI-Asosiasi Pedagang Kaki Lima (APKLI) Provinsi Jambi menargetkan 5 ribu peserta dalam Festival Pedagang Kaki Lima yang digelar di Gor Kota Baru Jambi hari ini (29/01).
Menruut Ketua DPW APKLI Provinsi Jambi Adhi Putra Siaga, sejauh ini, sekitar 200 PKL sudah hadir di festival rersebut.
‘’Diperkirakan mencapai 5 ribu PKL baik dari dalam maupun dari luar Provinsi Jambi,’’ ujar Adi.
Acara ini, sambungnya, bertujuan untuk pencanangan hak pedagang kaki lima Provinsi Jambi.
“Di puncak festival nanti kita akan mencanangkan gerakan hak pedagang kaki lima Provinsi Jambi,“ sebutnya.
Menurutnya pencanangan tersebut sudah di terbitkan dalam Peraturan Presiden PP No 125 tahun 2012 tentang pembentukan tim koordinasi penataan dan pemberdayaan PKL di tingkat provinsi mupun kabupaten.
“Kita harapkan sesuai dengan peraturan presiden no 125 tahun 2012, Pemerintah Provinsi, Pemkot dan pemerintah daerah lainnya se Provinsi Jambi segera membentuk tim koordinasi pemberdayaan dan penataan pedagang kaki lima se-Provinsi Jambi,“ harapnya.
Ketua panitia festival PKL Jambi Emas Samsurizal mengatakan dalam festival tersebut selain bazar PKL dan hiburan juga diadakan lomba diantaranya Pemilihan Duta PKL Jambi Emas, pemilihan 10 kuliner terbaik PKL Kota Jambi, lomba mewarnai tingkat TK dan SD Se- Kota Jambi, kontes jamu gendong, dan kontes keindahan gerobak PKL.
“Untuk lomba duta PKL Jambi Emas, pemilihan 10 kuliner terbaik Kota Jambi dan lomba mewarnai itu memperebutkan Piala Ketua PKK Provinsi Jambi dan Piala Ketua PKK Kota Jambi,“ katanya.
Samsurizal menambahkan bahwa acara tersebut adalah yang pertama kali yang akan dibuka oleh Sekda Provinsi Jambi Syahrasadin, dan penutupannya akan di hadiri oleh Menteri Perekonomian Hatta Rajasa.
(cr7)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: