Orang Pertama Nyoblos di TPS 04 Rano, Dillah Berharap Masyarakat Jangan Golput

Rabu 27-11-2024,09:53 WIB
Reporter : Maulana
Editor : Setya Novanto

MUARASABAK, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Salah satu kandidat calon Bupati Tanjabtim Nomor urut 2, Dillah Hikmah Sari datang lebih awal untuk menggunakan hak pilihnya di TPS 04 Kelurahan Rano, Kecamatan Muara Sabak Barat, sekitar pukul 07.15 WIB, Rabu (27/11) pagi.

 

Setelah mengantri dan petugas KPPS telah siap, Dillah Hikmah Sari yang menggunakan jaket berwarna orange orang pertama yang dipanggil untuk menggunakan hak pilihnya. 

 

Ketika dikonfirmasi usai menggunakan hak suara Dillah berharap kepada seluruh Masyarakat Kabupaten Tanjabtim untuk dapat ke TPS dan menggunakan hak suara.

 

"Memilih dengan damai, tidak ada kerusuhan dan berjalan dengan baik-baik saja," katanya.

 

Dillah juga berharap setelah proses panjang masa kampanye, masyarakat bisa berpartisipasi di dalam Pilkada tahun 2024 ini.

 

"Kalau ditanya perasaan menjadi orang pertama menggunakan hak suara, itu biasa saja. Yang penting coblos nya Nomor 2," ucapnya.

 

Untuk di ketahui, selain Dillah Hikmah Sari, Calon Gubernur Jambi, Romi Hariyanto juga akan menggunakan hak suaranya di TPS 004 Kelurahan Rano, Kecamatan Sabak Barat.(lan)

Kategori :