Seorang Pengusaha Rental Mobil di Jambi Dua Kali Tebus Mobilnya yang Digadai Perental ke SAD

Sabtu 09-11-2024,16:50 WIB
Reporter : Rio Andrefami
Editor : Setya Novanto

Setelah Sugio meminta pertanggungjawaban, keesokan harinya Bambang membawa mobil lain dan hendak ditukarkan dengan mobil Sugio, kepada SAD. 

"Sampai di tempat SAD mereka tidak mau mobil Innova saya ditukar dengan mobil Honda BRV, karena SAD ini menghitung-hitung harga Innova Reborn lebih mahal," ungkap Sugio. 

Pada akhirnya, Honda BRV itu boleh ditukarkan dengan mobil Innova Reborn tetapi ditambah dengan motor Yamaha Nmax yang dibawa oleh Bambang. 

"Setelah mobil dan motor ditukarkan, akhirnya mobil saya bisa dikeluarkan dari tempat gadai itu. Dengan kerugian rental yang tidak dibayar mencapai Rp 20 juta," sebut Sugio. 

Sugio menambahkan, terdapat puluhan mobil berjejer di kawasan SAD di Pemenang itu. Bahkan seperti showroom. 

"Lebih dari puluhan, dibawah bawah pohon sawit itu diparkir. Banyak kalo mobil disana macam-macam jenis ada mobil dari luar Jambi juga," tutupnya. (raf)

Kategori :