JAKARTA, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Tim nasional (Timnas) Indonesia akan menjalani dua laga persahabatan FIFA pada September 2022 melawan Curacao.
Sayangnya ada beberapa hal yang masih dalam pembahasan seperti soal transportasi, akomodasi dan, yang terpenting, vaksinasi Covid-19. "Dua pertandingan bulan September rencananya menghadapi Curacao," ujar Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi dikutip Disway.id dari Antaranews.com di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Minggu 31 Juli 2022 malam. Menurut pria asal Gorontalo itu, pihaknya terus menjalin komunikasi dengan Curacao terkait laga tersebut. PSSI sempat menyebut bahwa sebagian pemain dan ofisial Curacao belum divaksin. Padahal, untuk masuk ke Indonesia, setiap pendatang dari luar negeri wajib sudah menerima vaksin Covid-19. Meski demikian, Yunus menyebut permasalahan vaksinasi itu hampir menemui titik terang. "Tanggapan pihak Curacao bagus. Semuanya masih dalam proses," tutur dia. Jadwal pertandingan persahabatan FIFA pada September 2022 berada di rentang tanggal 19 sampai 27. PSSI mengincar Curacao sebagai lawan karena, berdasarkan data terkini. Timnas negara di Laut Karibia yang juga anggota CONCACAF itu berada di peringkat 84 FIFA. PSSI memang ingin mempertemukan timnas dengan skuad berperingkat FIFA kurang dari 100. Jika berhasil menundukkan Curacao, setidak-tidaknya dalam sekali pertemuan, Indonesia bisa mendongkrak peringkatnya di FIFA. Timnas Indonesia saat ini menghuni posisi 155 FIFA, di bawah negara-negara ASEAN yaitu Vietnam (91), Thailand (111), Filipina (134) dan Malaysia (147).Timnas Hadapi Dua Laga Lawan Curacao September Mendatang
Senin 01-08-2022,10:05 WIB
Editor : donapiscesika
Kategori :
Terkait
Minggu 23-02-2025,20:10 WIB
PSSI Membebastugaskan Pelatih Timnas U-20 Indra Sjafri
Sabtu 01-02-2025,13:04 WIB
PSSI Tunjuk Kurniawan Dwi Yulianto Pelatih Penyerang Timnas U-20
Selasa 28-01-2025,06:22 WIB
Kontra Suriah, Timnas Indonesia U-20 Kembali Telan Kekalahan
Minggu 26-01-2025,16:06 WIB
Pelatih Timnas U-17 Berharap Dukungan Penuh dari Presiden Prabowo
Selasa 21-01-2025,21:05 WIB
PSSI Mencari Sepuluh Calon Asisten Pelatih Lokal Untuk Dampingi Kluivert
Terpopuler
Senin 03-03-2025,15:24 WIB
18 Ribu Lebih Masyarakat Batanghari Akan Terima Bantuan Pangan Non Tunai
Selasa 04-03-2025,06:32 WIB
Jalur Jambi-Sumbar Putus, Jembatan Bailey Sepanjang 30 Meter Jadi Solusi Sementara
Senin 03-03-2025,15:33 WIB
Besaran Zakat Fitrah di Kota Jambi 2025, Tertinggi Rp 57.600 dan Paling Rendah 40.000
Senin 03-03-2025,13:41 WIB
Mustaharuddin Interupsi Gubernur Jambi di Sidang Paripurna, Minta Jalan Rusak Macet Padang Lamo Diperbaiki
Senin 03-03-2025,13:34 WIB
Ini Poin Pidato Perdana Sambutan Gubernur Jambi Al Haris Masa Jabatan 2025 - 2030 di Paripurna DPRD
Terkini
Selasa 04-03-2025,11:18 WIB
OJK Dorong Penguatan Integritas Pelaporan Keuangan di Sektor Jasa Keuangan
Selasa 04-03-2025,06:32 WIB
Jalur Jambi-Sumbar Putus, Jembatan Bailey Sepanjang 30 Meter Jadi Solusi Sementara
Selasa 04-03-2025,02:13 WIB
UI Belum Buat Keputusan Resmi Terkait Pembatalan Gelar Doktor Bahlil Lahadalia
Selasa 04-03-2025,02:05 WIB
Pendakian Puncak Cartensz Dihentikan, Fiersa Bestari Tahan Tangis
Senin 03-03-2025,22:15 WIB