Mendukung Pembelajaran di Era Society 5.0
JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Dosen UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi dari berbagai prodi Fakultas Tarbiyah dan Keguruan berkolaborasi melaksanakan pengabdian sebagai wujud Tri Dharma Perguruan Tinggi. Tim Dosen yang terdiri dari 4 prodi yaitu Kiki Fatmawati, M.Pd, Paujan Azim, M.Pd, Marni Zulyanty, M.Pd, Nining Nuraida, M.Pd, Desti Anggraini, M.Pd, Rima Meslita, M.Pd, Nanda Gusriani, M.Pd, Diandara Oryza, M.Pd, Reni Andriani, M.Pd, Dian Nisa Istofa, M.Pd.I, Nanang Nofriadi, M.Pd, Defina Dwi Bulan, M.Sc, Diah Dwi Santri, M.Pd, Muhaiminah Jalal, M.Pd, Elis Muslimah Nuraida, M.Pd, Ainun Mardia, M.Sc dan Abul Walid, M.Pd menyelenggarakan pendampingan pemanfaatan aplikasi portofolio digital sebagai karakteristik pembelajaran di era society 5.0 yang berlokasi di MI Nurul Hidayah Kota Jambi. Kegiatan pengabdian ini dilakukan pada hari Sabtu, (23/7) dan di sambut hangat oleh guru-guru MI Nurul Hidayah yang muda dan energik. Kegiatan ini diharapkan dapat membantu guru-guru untuk peningkatan kompetensi dalam pembelajaran apalagi di Era Society 5.0 yang sudah mengarah digitalisasi. “MI Nurul Hidayah ini pada awalnya berdiri sejak tahun 1987 dengan kondisi yang masih sederhana. Namun, semakin lama semakin berkembang dengan adanya dukungan dari masyarakat sekitar dan guru-guru yang selalu berupaya memajukan madrasah ini. Tujuan pendirian madrasah ini pada awalnya semata-mata untuk fasilitas pendidikan bagi warga sekitaran Pasir Putih. Sekarang madrasah ini tidak hanya diperuntukkan bagi warga sekitaran daerah Pasir Putih saja yang mempercayakan anaknya sekolah di sini. Tetapi banyak juga dari daerah yang berada di luar kawasan Pasir Putih misalnya dari Kecamatan Telanaipura, Talang Banjar dan sebagainya. Saya berharap madrasah ini bisa menjadi lebih baik dan punya peran penting dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.” Jelas Ibu Dra. Nikmatus Saidah, M.Pd.I selaku kepala Madrasah. Sebagai Ketua Tim, Ibu Kiki Fatmawati, M.Pd yang diwakili oleh Ibu Nining Nuraida, M.Pd menjelaskan tujuan dan manfaat dari portofolio digital bagi guru. Beliau menjelaskan bahwa dalam perkembangan teknologi di dunia pendidikan, salah satu terobosan yang ada adalah transformasi dari portofolio manual ke portofolio secara online (portofolio digital). Menurut Abrami dan Barret, portofolio digital adalah wadah digital yang mampu menampung konten audio dan visual termasuk teks, suara, gambar, dan video. Portofolio digital dapat menjangkau lebih banyak orang dan menciptakan kesempatan untuk melatih siswa membuat narasi perkembangan dan pencapaian mereka sendiri, keterampilan yang bisa mereka gunakan baik untuk pertumbuhan personal maupun profesional di masa depan nanti. Kegiatan pengabdian pendampingan pemanfaatan aplikasi portofolio digital sebagai karakteristik pembelajaran di era society 5.0 dimulai pada pukul 08.00 sampai 12.00 WIB dengan jumlah guru yang mengikuti kegiatan ini sebanyak 45 orang. Kegiatan yang berdurasi 4 jam ini dibagi menjadi 5 sesi yaitu (1) Introduction; (2) Connection; (3) Application ; (4) Reflection dan (5) Extension. Pada sesi Kegiatan Introduction pendamping yang diwakilkan oleh Bapak Paujan Azim, M.Pd menyampaikan latar belakang, tujuan, dan garis besar kegiatan. Connection melakukan Urun pengetahuan terkait Portofolio Digital. Selanjutnya kegiatan Application yaitu Kegiatan: Latihan membuat Portofolio Digital. Pada kegiatan Reflection mererefleksi apa itu Portofolio Digital dan mengapa perlu Portofolio Digital bagi guru serta memberikan penguatan-penguatan. Terakhir pada kegiatan Extension menyarankan guru untuk senantiasa memperbaharui konten Portofolio Digital dengan berbagai materi yang relevan dalam praktik mengajar. Kegiatan pengabdian yang dilaksanakan bagi guru-guru di MI Nurul Hidayah telah berlangsung dengan baik. Antusias guru dalam proses pelaksanaan Pendampingan Pemanfaatan Portofolio Digital sebagai Karakteristik Pembelajaran Di Era Society 5.0 di MI Nurul Hidayah Kota Jambi dan sambutan positif bahwa kegiatan ini berdampak baik bagi guru-guru untuk kedepannya karena menggunakan portofolio digital penting untuk menggambarkan perjalanan belajar guru dan menyediakan bukti adanya hubungan antara teori dan praktik nyata pembelajaran di kelas. Mereka berharap akan ada lagi pendampingan seperti ini dilakukan oleh dosen Universitas Islam Negeri Sulthan Thaha Saifuddin Jambi, tetapi dengan tema yang berbeda-beda. Selain itu, sebagai masukan untuk pendampingan ini, agar dosen-dosen juga membuatkan video tutorial yang menarik supaya materi pendamingan yang telah diajarkan bisa mereka tonton kembali untuk meningkatkan pemahaman mereka. (Uci/*)FTK UIN STS Jambi Gelar PKM, Dampingi Guru Madrasah dalam Pemanfaatan Portofolio Digital
Jumat 29-07-2022,10:26 WIB
Editor : novantosetya
Tags : #uin sutha jambi
Kategori :
Terkait
Selasa 16-04-2024,08:39 WIB
UIN Jambi Buka Suara Soal Terduga Pembunuh Kuliah di Fakultas Adab
Selasa 26-03-2024,13:15 WIB
12 Kepala Bagian dan Kasubbag di Lingkungan UIN STS Jambi Dilantik, Ini Daftar Nama-Namanya
Selasa 26-03-2024,13:04 WIB
Rektor UIN STS Jambi Lantik 26 Pajabat Baru, Ini Nama Namanya
Minggu 18-02-2024,18:05 WIB
Resmi! Prof. H. Mukhtar Terpilih Sebagai Ketua Senat UIN STS Jambi
Selasa 13-02-2024,06:56 WIB
Mahasiswa Penyandang Difabel Ini Lulus Tercepat dan Dapat Bantuan Pendidikan S2 Dari Rektor UIN STS Jambi
Terpopuler
Rabu 18-12-2024,14:49 WIB
Innalillahi wa innailaihi rojiun, Ardian Faisal Mantan Wakil Bupati Batang Hari Tutup Usia
Rabu 18-12-2024,06:33 WIB
Terkendala Konstruksi Belum Kering, Peresmian Jalan Khusus Batu Bara di Provinsi Jambi Molor
Rabu 18-12-2024,12:55 WIB
UIN Jambi Raih Akreditasi Unggul, Ini Daftar Akreditasi Prodi UIN Jambi
Rabu 18-12-2024,12:43 WIB
Pesawat Nam Air Tujuan Bungo - Jakarta Mendarat Darurat di Bandara Palembang
Rabu 18-12-2024,15:04 WIB
BKPSDM Kerinci dan Sungai Penuh Pastikan Tes PPPK CAT Murni, Tak Ada Tes Tambahan
Terkini
Rabu 18-12-2024,21:56 WIB
Jelang Nataru, Harga Sejumlah Kebutuhan Merangkak Naik
Rabu 18-12-2024,21:50 WIB
Bupati Anwar Sadat Salurkan Bantuan Sosial di Kecamatan Seberang Kota
Rabu 18-12-2024,21:43 WIB
Pemkab Sarolangun Terima DIPA dan TKDD 2025 Sebesar 1,181 Triliun
Rabu 18-12-2024,21:37 WIB
24 miliar Dana Hibah BNPP di Tebo Untuk Perbaikan Jalan Akibat Longsor
Rabu 18-12-2024,21:30 WIB