>

Resmi! Prof. H. Mukhtar Terpilih Sebagai Ketua Senat UIN STS Jambi

Resmi! Prof. H. Mukhtar Terpilih Sebagai Ketua Senat UIN STS Jambi

Prof. H. Mukhtar – Dr. Dani Sartika Terpilih Sebagai Ketua dan Sekretaris Senat UIN STS Jambi--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID- Guru besar UIN Sulthan Thaha Saifuddin (STS) Jambi, Prof. Dr. H. Mukhtar, M. Pd., secara resmi terpilih menjadi Ketua Senat UIN STS Jambi.

Bersama mantan Rektor UIN STS Jambi tersebut, dosen Fakultas Dakwah, Dr. Dani Sartika, M. Si., terpilih sebagai Sekretaris Senat UIN STS Jambi

Kepastian tersebut diperoleh setelah sidang senat yang dilaksanakan Sabtu (17/2) malam menyepakati keduanya sebagai ketua dan sekretaris senat UIN STS Jambi.

Untuk diketahui, pemilihan berlangsung secara aklamasi dengan suasana guyub dan kekeluargaan.

Rektor UIN STS Jambi, Prof. Dr. Asad Isma, M. Pd., mengucapkan selamat dan mengapresiasi setinggi-tingginya hasil pemilihan ketua dan senat yang baru tersebut.

Menurutnya, dengan ditunjuknya Ketua dan Sekretaris Senat ini, akan makin meneguhkan posisi UIN STS Jambi secara kelembagaan.

“Kita mengucapkan selamat atas terpilihnya ketua senat dan sekretaris senat yang baru. Ke depan kita terus bersinergi dengan Senat UIN STS Jambi untuk mengembangkan UIN STS Jambi ke arah yang semakin maju,” ucapnya.

Rektor UIN STS Jambi mengatakan bahwa posisi senat memang sangat strategis. Hal ini dikarenakan keberadaan senat menjadi elemen penting dalam memainkan peranannya untuk merealisasikan pengembangan UIN STS Jambi ke depan.

Sesuai dengan komitmennya sejak awal dalam memimpin UIN STS Jambi, Rektor UIN STS Jambi juga akan mengedepankan semangat kebersamaan dalam bekerja bersama untuk mewujudkan visi dan misi.

“Di UIN ini di samping Rektor, ada Senat, Satuan Pengawas Internal (SPI), Dewan Penyantun, dan juga Dewan Pengawas yang menjadi elemen sangat penting. Kita nanti akan bekerja secara collective collegial. Sesuai dengan komitmen kami sejak awal, tidak ada superman di UIN STS Jambi. Yang ada superteam. Kita akan terus bekerja bersama-sama dengan seluruh elemen yang ada di UIN STS Jambi. Ke depan kami sangat mengharapkan peran besar dari Senat. Senat UIN STS Jambi harus menjadi aktor yang aktif dalam mengembangkan kampus tercinta kita ini ke arah yang semakin maju. Saya mengharapkan sekali hal itu,” kata Rektor. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: