Untuk itu, Ia meminta Dinas Pertanian, dapat membuat suatu terobosan baru dan inovasi baru guna memecahkan permasalah di sektor pertanian yang selama ini sudah menjadi permasalahan klasik.
“Hampir 60 Persen ekonomi Jambi ini dari sektor Pertanian dan Perkebunan, jadi Dinas yang terkait buatlah suatu terobosan, jangan menjalankan rutinitas-rutinitas seperti tahun-tahun lalu, hanya menjalankan program-program yang sudah ada, tidak ada peningkatan, yang harus dipikirkan, bagaimana membuat sektor pertanian meningkat dan nilai tukar petani terus bertambah,” jelasnya.
(dez)