Batik Air Alami RTB, Tiga Penerbangan Jambi-Jakarta Dibatalkan

Sabtu 06-03-2021,00:00 WIB

JAMBI-Pasca kejadian return to base (RTB) pesawat Batik Air tujuan Jambi-Jakarta, tiga penerbangan dari bandara Sultan Thaha Jambi menuju Jakarta (CGK) dibatalkan

“Tiga penerbangan tersebut yakni, Lion Air, Batik Air dan Citilink,”ujar Indra Gunawan, Executive General Manager Bandara Sultan Thaha dalam rilisnya kepada Jambi Ekspres

BACA JUGA:  Pesawat Batik Air Putar Balik dan Mendarat Darurat di Jambi, Ini Penjelasan Maskapai

Indra menjelaskan, pesawat batik air dengan nomor penerbangan ID 6803 registrasi  PK-LUT  membawa penumpang sebanyak 117. Awalnya Pesawat sempat lepas landas pukul 13.28 WIB, dan pesawat landing kembali (RTB) pukul 13.51 WIB karena ada kendala pada roda depan (nose wheel).

“Tidak ada korban jiwa dengan kejadian tersebut penumpang segera dievakuasi ke terminal dengan menggunakan bus, saat ini posisi pesawat masih  berada di landasan dan sedang diupayakan untuk dievakuasi,”jelasnya. (van)

Tags :
Kategori :

Terkait