>

Tinjau TPA, Wawako Azhar Instruksikan PU dan LH Cepat Tangani

Tinjau TPA, Wawako Azhar Instruksikan PU dan LH Cepat Tangani

Tinjau TPA, Wawako Azhar Instruksikan PU dan LH Cepat Tangani -Foto: Istimewa-

SUNGAIPENUH, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Walikota Sungai Penuh Alfin, SH di Wakili, Wawako Azhar Hamzah melihat langsung Kondisi ini jebolnya Tempat Pembuangan Akhir (TPA) di Renah Padang Tinggi (RPT) Sungai Ning, Kecamatan Sungai Bungkal. Kondisi ini membuat Pemerintah Kota Sungai Penuh akan berkerja ekstra dan cepat. 

Akibat intensitas hujan yang tinggi di kawasan RPT pekan lalu, meluap. Luapan air yang besar menyeret gunungan sampah hingga sampai ke jalan nasional Kilometer 7.

BACA JUGA:Pemkot Jambi Tertibkan Sistem Parkir Kawasan Pasar

Wakil Walikota Sungaipenuh Azhar Hamzah turun langsung ke lokasi. prihatin dengan kondisi TPA RPT. Wawako Azhar Hamzah mendesak Kadis Lingkungan Hidup segera bertindak menangani sampah. Dinas PUPR juga diminta turut membantu.

“Saya minta Dinas LH dan PUPR segera mengambil langkah-langkah baik pembersihan sampah yang bertebaran di jalan dan pembuatan kembali tanggul yang jebol,” Kata Wawako Azhar Hamzah.

BACA JUGA:Pemkot Jambi siapkan ruang kreatif anak muda gunakan gedung terminal

Wawako Azhar Hamzah menegaskan bahwa penanganan sampah harus dilakukan dengan cepat dan efektif demi menjaga kebersihan dan kenyamanan masyarakat.

“Ini tanggung jawab kita bersama. Saya ingin semua pihak terkait bergerak cepat agar permasalahan sampah ini segera teratasi,” tegas Wawako Azhar Hamzah.

Pemerintah Kota Sungai Penuh akan melaksanakan dialog kembali dengan masyarakat Sungai Ning untuk membahas persoalan sampah.(Hdp)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: