Konjen RI Kaget Kades Tangguh Batanghari Belajar Hingga ke Negeri Vietnam
Agustaviano Sofjan, Konjen RI di Ho Chi Minh City Vietnam foto bersama delegasi Kades Tangguh Batanghari 2024 dan pendamping.-(Dona Piscesika)-
Pemaparan tentang sektor pertanian dan kebun karet oleh Konjen RI di Ho Chi Minh City Vietnam--
Banyak ilmu yang didapat delegasi Kades Tangguh Batanghari 2024 dalam pertemuan kali ini. Yang pasti, sesuai pesan Konjen RI, jika Kabupaten Batanghari ingin maju seperti Vietnam, perkuat dulu sektor pertanian dan perkebunan di tingkat lokal, lalu bersiap jadi yang terbaik di nasional maka nanti pasti akan bisa menembus dunia, seperti beras Saigon dan karet Vietnam yang kini tersebar di seluruh penjuru dunia.
Tak terasa, hampir tiga jam diskusi dan tanya jawab dilakukan. Suasana akrab, ditambah sajian cemilan khas Indonesia yaitu tahu goreng plus cabe rawit yang disiapkan, membuat pertemuan terasa jadi sangat singkat.
"Terimakasih telah menerima dengan hangat kami di sini, semoga nanti kita bisa berjumpa kembali, salam hangat dan ucapan terimakasih juga dari bupati kami, Bapak Fadhil Arief untuk Bapak Konjen," ujar Muhammad Rifa'i, Asisten 1 Setda Batanghari selaku ketua rombongan, menutup pertemuan hari ini dengan Agustaviano dan staf. (dpc)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: