Berikut 6 Rukun Haji Beserta Urutannya yang Benar
Penyelenggaraan ibadah haji 1445 H/2024 M-Kemenag-
Ibadah ini mengenang perjuangan Hajar, ibu Isma'il, dalam mencari air di padang pasir. Para jemaah yang melakukan Sai disunnahkan untuk suci dari hadas kecil dan hadas besar.
5. Tahallul
Setelah menyelesaikan Sai, rukun haji yang harus dilakukan selanjutnya adalah tahallul atau memotong rambut. Tak sekadar memotong rambut, tahallul menjadi tanda selesainya rangkaian ibadah haji.
Ini dilakukan dengan mencukur rambut hingga gundul atau memotong sebagian rambut. Umumnya tahallul dilakukan minimal setelah lewat dari tanggal 10 Dzulhijjah.
6. Tertib
Rukun haji yang terakhir adalah tertib, yaitu melaksanakan rukun haji secara berurutan mulai dari ihram hingga tahallul. Jemaah yang tidak melaksanakan rukun haji dengan tertib, baik karena melalaikan salah satu dari rukun tersebut atau tidak menjalankan rangkaian ibadah dengan urutan yang benar, maka ibadah hajinya dianggap tidak sah.
Syarat Sah Haji
Rukun haji adalah landasan utama bagi para jemaah dalam menjalankan ibadah haji. Dengan memahami dan melaksanakan keenam rukun ini dengan sungguh-sungguh dan penuh kekhusyukan, diharapkan ibadah haji akan menjadi lebih bermakna dan diterima di sisi Allah SWT.
Namun, tak hanya menjalankan rukunnya, Anda juga harus memahami syarat sah ibadah haji, yaitu:
Jamaah beragama Islam
Jamaah telah baligh
Jamaah memiliki akal sehat
Jamaah telah merdeka
Jamaah memiliki bekal atau finansial yang cukup untuk berhaji
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: