Harapan Yanto Seorang Honor di Pemkab Sarolangun, Sudah Lama Mengabdi, Bisa Diangkat PPPK

Harapan Yanto Seorang Honor di Pemkab Sarolangun, Sudah Lama Mengabdi, Bisa Diangkat PPPK

Yanto, salah satu honorer Pemkab Sarolangun. --

SAROLANGUN, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sarolangun,beberapa waktu lalu telah mengusulkan kuota penerimaan CPNS dan PPPK tahun 2024 kepada Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.

Terkait hal itu, salah satu pegawai Honorer Pemkab Sarolangun, Yanto, yang bekerja di bagian Umum Setda Sarolangun, berharap bisa diangkat menjadi pegawai PPPK. Dan Yanto mengaku telah menjalani profesinya sebagai tenaga honorer selama puluhan tahun

Biasanya, Yanto bertugas mengurus keperluan acara Pemkab seperti sound sistem, kursi dan tenda acara. Dirinya tak berharap banyak disisa masa pengabdiannya. Dirinya hanya minta agar bisa diangkat menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

"Sayo dak muluk-muluk bang, kalo ado rezeki sayo biso diangkat PPPK,"harapnya.

Diketahui, sosok Yanto berperan sangat penting dalam setiap kegiatan atau acara resmi Pemkab Sarolangun. Khususnya mengurus sound system dan tenda, dalam setiap acara yang digelar Pemkab Sarolangun.

Tidak hanya mengurus acara resmi yang digelar Pemkab di kabupaten saja, tapi juga kegiatan Pemkab lainnya yang digelar di kecamatan-kecamatan, bahkan kecamatan terjauh seperti Batang Asai.   

Kinerja Yanto di Pemkab Sarolangun memang patut diacungi jempol. Salah satunya diungkapkan Kabag Umum Setda Sarolangun, Murtoyo. Menurutnya Pemkab Sarolangun sangat beruntung dan berterima kasih kepada Yanto. 

"Mungkin tidak semua Pegawai Negeri Sipil atau pegawai honorer Pemkab mampu bekerja seperti Yanto,"kata Murtoyo, Kabag Umum Setda Sarolangun.(hnd)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: