Iwako Jambi Berbagi, Membantu Keluarga Kurang Mampu Menjelang Hari Raya
Iwako Jambi Berbagi, Membantu Keluarga Kurang Mampu Menjelang Hari Raya--
JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Ikatan Wartawan Peliputan Kota (Iwako) Jambi kembali menggelar agenda tahunan, Iwako Peduli dan Berbagi Kasih tahun 2024 dengan menyalurkan sejumlah bantuan sosial ke masyarakat di berbagai titik di Kota Jambi, menjelang hari raya Idul Fitri 1445 H, pada Jumat (5/4/2024).
Bantuan sosial yang disalurkan Iwako menyasar warga yang ada di sudut kota Jambi yang memang belum tersentuh bantuan.
"Itu ternyata masih banyak yang kami temui," kata Ketua Iwako, Ali Ahmadi.
Total ada 50 paket yang disertai sejumlah uang tunai diserahkan ke para penerima. Bantuan pertama disalurkan di RT 06 Kelurahan Selamat, Kecamatan Danau Sipin. Lalu, Kelurahan Kenali Asam, Kelurahan Thehok, Kelurahan Legok, Kelurahan Simpang Rimbo, Kelurahan Tanjung Pinang, Kelurahan Kasang, Kelurahan Aur Kenali, dan Kelurahan Rajawali.
"Tersebar di 9 (Sembilan) kelurahan. Kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap ramadhan ini sudah masuk pada tahun ke-8 (delapan) dan akan terus dilaksanakan pada tahun-tahun selanjutnya," jelas Ali.
Bantuan paket sembako ini merupakan sumbangan dari wartawan liputan Pemerintah Kota Jambi, Pemerintah Kota Jambi melalui Forum CSR Bagian Perekonomian Setda Kota Jambi, Caleg DPR RI Terpilih, H. Syarif Fasha, Ketua LPTQ Kota Jambi, H. Maulana dan Pembina Iwako, Abu Bakar, SH.
"Para donatur ini mempercayakan kepada Iwako untuk menyalurkan kepada yang berhak menerima. Alhamdulillah kegiatannya terlaksana dengan baik," katanya.
Kegiatan ini turut didampingi Kadis Kominfo Kota Jambi, Abu Bakar yang juga merupakan pembina Iwako Jambi beserta Kabid IKP, Sayuti.
Selanjutnya Pembina Iwako, Abu Bakar mengatakan bahwa, kegiatan rutin ini bertujuan untuk membantu kebutuhan bagi kaum dhuafa jelang hari raya Idul Fitri.
"Saya mendampingi insan pers, melakukan kegiatan sosial para kaum dhuafa dan masyarakat kurang mampu. Ada puluhan paket dan uang tunai yang sudah disalurkan. Kegiatan ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan Ramadhan juga untuk memenuhi kebutuhan pokok keluarga jelang idul Fitri," jelasnya.
Ia juga berharap kegiatan ini dapat terus dilaksanakan setiap tahun. Abu Bakar juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah memberikan bantuan dan sumbangsih dalam kegiatan ini.
"Semoga kegiatan Iwako bisa berlangsung di tahun - tahun kedepan. Selaku pembina Iwako dan atas nama Pemerintah Kota Jambi dibawah Kepemimpinan Ibu Pj Walikota, sangat mengapresiasi atas upaya sosial yang dilakukan teman - teman Iwako," jelasnya.
Adapun salah satu penerima, Ranti warga RT 18, Kelurahan Legok, Kecamatan Danau Sipin, Kota Jambi merupakan seorang janda yang tinggal bersama satu orang anaknya, di rumah mertua.
"Tinggal menumpang mertua yang bekerja sebagai cleaning service. Saya tidak bekerja, mengurus anak dan mertua laki - laki kakinya patah karena kecelakaan," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: