Bersaing Ketat Menuju Senayan Antara Petahan dengan Mantan Kepala Daerah

 Bersaing Ketat Menuju Senayan Antara Petahan dengan Mantan Kepala Daerah

Bakri, HBA, Sy Fasha dan Cek Endra--

Oleh: Abdul Bari Azed

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Repulbik Indonesia awal November 2023 yang baru lalu telah mengumumkan Daftar Calon Tetap (DCT) DPR-RI sejumlah 9917 calon legislatif yang memperebutkan 580 anggota DPR-RI. 

Alokasi kursi DPR-RI untuk daerah pemilihan Provinsi Jambi ada 8 (delapan) kursi yang diperebutkan antara petanana melawan mantan Kepala Daerah.

Ada pun petahana hasil pemilihan umum 2019 yang lalu adalah Sofyan  Ali (PKB di PAW Handayani suara sah 40.470), H.A.R.Sutan Adil Hendra (Gerindra suara sah, 83.325), M.R.Ihsan Yunus (PDI-P suara sah 76.3030, H.HAsan Basri Agus  (Golkar suara sah 200.291), Hj.Saniatul Lativa (Golkar suara sah 85.969), Hasbi Anshory (Nasdem suara  sah 30,809), H.A.Bakri HM (PAN suara sah 82.447) dan H.Zulfikar Achmad (Demokrat suara sah 72.333.).

sedangkan mantan kepala daerah dilingkungan provinsi Jambi adalah Cek Endra (Golkar) mantan Bupati Sarolangun 2 Periode , Asafri Jaya Bakri (Golkar) Mantan Walikota Sungai Penuh 2 Periode, Syarif Fasha (Nasdem) mantan Walikota Jambi 2 Periode, Adirozal (PAN) Bupati Kerinci 2 Periode, Ami Thaher (PKS) mantan Wakil Bupati Kerinci dan Syafrial (PDIP) mantan Bupati Tanjung Jabung Barat. serta Masnah Busro (PAN) Mantan Wakil Bupati Muaro Jambi.

Bersaing ketat 

Dari uraian diatas berdasarkan kompetisi untuk menuju Senayan tentu saja masing-masing petahana akan bertahan dengan segala daya upaya untuk mempertahankan kursi yang empuk, dengan segala fasilitas yang disediakan oleh negara, kedudukan sebagai anggota DPR-RI, H. Bakri, Saniatur Latifa, Zulfikar Ahmad, Ihsan Yunus, Sutan Adil Hendra yang sudah 2 kali masa jabatan tentu saja akan memasuki jabatan yang ketiga sedangkan Hasan Basri Agus (HBA) dan Hasbi Ansori yang akan memasuki periode yang kedua.

Sedangkan kepala daerah yang baru akan mengikuti pemilu legislatif 2024 mengerahkan juga segala daya upaya dan dana untuk merebut posisi bergengsi dengan mengalahkan petahana.

Cek Endra kelahiran Mandiangin, 17 Maret 1958 mantan Bupati Sarolangan 2 periode tentu akan berusaha merebut kedudukan Hasan Basri Agus (HBA) kelahiran di Sungai Abang pada tanggal 31 Desember 1951.

Yang dalam pemilu legislatif 2024 untuk yang kedua kalinya serta Saniatul Latifa untuk yang ketiga kalianya, Cek Endra yang menjadi ketua Golkar Jambi harus bekerja keras untuk jika mungkin menyisihkan salah satu dari HBA atau Saniatul Latifah, Posisi Cek Endra dengan Nomor urut I sangat strategis.

Sedangkan HBA sangat gencar turun kebawah menyapa pemilih tradisionalnya, apalagi pemilu 2019 yang lalu HBA memperoleh suara sah 200.291 menjadi salah satu yang tertinggi perolehan suara nasional.

Caleg Golkar Asafri Jaya Bakri (AJB) Kelahiran Kerinci, 10 Oktober 1967 merupakan calon potensial bersama Syahrasadin dan Yun Ilman yang patut juga diperhitungkan dalam perhelatan Pemilu 2024.

Penulis mencoba menganalisis pertarungan Partai Politik yang lain pada waktu itu lolos kesenayan sebagai berikut : 

Petahana PAN H. Bakri dengan no urut 1 akan berhadapan Adirozal yang kelahiran KT Beringin Kerinci, 23 Oktober 1961 serta Masnah Busro mantan Bupati Muaro Jambi kelahiran Batanghari 15 Juni 1977 tentu saja Bakri akan bertahan dengan kedudukannya sebagai Anggota DPR-RI.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: