Wajah-wajah Lama Muncul Dalam Seleksi KPU 4 Kabupaten dan Kota

Wajah-wajah Lama Muncul Dalam Seleksi KPU 4 Kabupaten dan Kota

Pendaftaran calon anggota KPU di 4 daerah di Provinsi Jambi sudah di buka sejak 2 September kemarin hingga Jumat (8/9/2023), -foto: Faiz/Jambi Ekspres-

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID -  Wajah-wajah lama muncul lagi dalam pendaftaran seleksi calon anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kerinci, Merangin, Kota Sungai Penuh dan Kota Jambi.

Pendaftaran sudah di buka sejak 2 September kemarin hingga Jumat (8/9/2023), sejumlah pelamar dari empat daerah tersebut terus bertambah.

Dari data yang dihimpun, beberapa nama yang sudah mendaftar terdapat wajah-wajah lama. Bahkan ada beberapa nama diantaranya merupakan mantan Komisioner KPU, Bawaslu dan lembaga publik lainnya.

Tim seleksi (Timsel) calon anggota KPU Melvin Perjuangan Hutabarat mengatakan bahwa saat ini proses pendaftaran masih berlangsung. Sesuai jadwal, pendaftaran baru akan ditutup pada 13 September mendatang.

Untuk Kabupaten Kerinci hingga saat ini sudah ada 2 pendaftar, Kota Jambi 12 pendaftar, Sungai Penuh 5 pendaftar. "Merangin masih kosong, belum ada pelamar yang menyerahkan bekas," katanya.

Melvin optimis hingga beberapa hari kedepan jumlah pelamar akan bertambah. Karena dari data yang melakukan login di akun Siakba informasi dari sekretariat Timsel sudah mencapai seribu orang. "Kita tunggu saja, masih ada waktu 5 hari lagi," pungkasnya. (aiz)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: