>

Panjat Pinang hingga Lomba Balap Karung, Emak-Emak Ikut Semarak HUT Kemerdekaan RI

Panjat Pinang hingga Lomba Balap Karung, Emak-Emak Ikut Semarak HUT Kemerdekaan RI

BALAP KARUNG: Emak-emak ketika mengikuti balap karung di lapangan kantor Walikota Jambi.--

“Mudah-mudahan di tahun-tahun yang akan datang kegiatannya akan terus berlangsung karena ini adalah tahun terakhir kami selaku Walikota dan Wakil Walikota Jambi melaksanakan perlombaan-perlombaan 17 Agustus,” ujarnya.

Semarak Merah Putih Kota Jambi diawali dengan upacara pengibaran dan penurunan bendera pada tanggal 17 Agustus, bertempat di Lapangan Utama Kantor Walikota Jambi. Dilanjutkan dengan Malam Hiburan Rakyat yang berlangsung pada hari Jumat, 18 Agustus 2023, pukul 19.30 malam, bertempat di kawasan Tugu Keris Siginjai Taman Pedestrian Jomblo Kotabaru, dengan mendatangkan artis ibukota, Ruri vokalis Band Revublik.

Pada Sabtu pagi, 19 Agustus 2023, dimulai pukul 08.00 WIB, di Lapangan Utama Balaikota Jambi dilaksanakan Lomba panjat pinang sebanyak 45 batang, layanan Dukcapil gebyar merdeka, serta aneka lomba gembira.

Puncak rangkaian acara Semarak Merah Putih Kota Jambi, dimeriahkan dengan Fun Bike 78 Tahun Indonesia Merdeka, pada hari Minggu, 20 Agustus 2023. Start dimulai pukul 06.30 WIB, bertempat di kawasan Tugu Keris Siginjai Taman Pedesterian Jomblo Kotabaru.

Fun Bike memperebutkan beragam hadiah menarik seperti, sepeda roadbike, sepeda listrik, kulkas, televisi, dispenser, ribuan sembako dan grand prize satu unit motor. Fun Bike 78 tersebut dibagi menjadi dua kategori perlombaan, yaitu kategori “Hobbies Pro 78 Km” dan “Urban Cylist 8 Km”. (hfz)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: