>

Peringati HUT RI ke-78, AKBP Dadang bersama Warga RT 05 Kibarkan Bendera Merah Putih

Peringati HUT RI ke-78, AKBP Dadang bersama Warga RT 05 Kibarkan Bendera Merah Putih

Peringati HUT RI ke-78, AKBP Dadang bersama Warga RT 05 Kibarkan Bendera Merah Putih--

Peringati HUT RI ke-78, AKBP Dadang bersama Warga RT 05 Kibarkan Bendera Merah PutihJAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78, warga RT 05, Kelurahan Lingkar Selatan, Kecamatan Paal Merah, Kota Jambi menggelar upacara pengibaran bendera merah putih.

Upacara yang dipimpin langsung oleh Inspektur Upacara yakni Kasubdit Bintibsos Polda Jambi, AKBP Dadang Djoko Karyanto ini digelar di Lapangan Volly RT 05, pada Kamis (17/8) pagi.

Upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-78 ini turut dihadiri oleh seluruh warga RT 05, perwakilan Kelurahan Lingkar Selatan, Babinsa dan Bhabinkamtibmas setempat.

Dalam amanatnya, Dadang mengatakan, agar semangat para pahlawan terdahulu selalu dikobarkan dan digelorakan, dengan menjunjung semangat jiwa gotong royong dan rasa persatuan-kesatuan bangsa.

"Hari ini merupakan momentum yang sangat penting bagi kita semua. Bangsa Indonesia telah berhasil merdeka berkat jasa para pahlawan yang memiliki prinsip tidak gentar melawan penjajah dari bumi pertiwi tercinta. Oleh karena itu, patutlah kita semua generasi anak bangsa untuk berterima kasih, berikut mengenang, serta mendoakan para pahlawan kemerdekaan ini. Kita tidak boleh sedikitpun melupakan sejarah bangsa Indonesia dan jasa para pahlawan," tuturnya.

Dadang menyampaikan, cara menanamkan dan meneladani sikap nasionalisme serta patriotisme dari para pahlawan kemerdekaan, bisa dengan cara berprestasi di bidang akademik, menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif, dan melestarikan kekayaan alam Indonesia.

"Maka kita semua yang menjadi penerus bangsa Indonesia, harus mampu mempertahankan dasar negara kita Pancasila dalam rangka  mensejahterakan masyarakat bangsa Indonesia," ujarnya. 

Usai upacara, kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah dan pembagian door prize.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: