BI Provinsi Jambi Sukses Kick Off GNPIP dan Opening Ceremony PQN
Foto bersama kepala daerah--
JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Bank Indonesia Kantor Perwakilan Provinsi Jambi sukses melaksanakan Kick Off Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) dan Opening Ceremony Pekan QRIS Nasional (PQN) Provinsi Jambi Tahun 2023. Kegiatan itu berlangsung di Aston Hotel Jambi, pada Selasa (15/8/2023) yang dibuka oleh Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, M.H dan dihadiri oleh ratusan stakeholders terkait.
Turut pula dihadiri Kepala OJK, Kepala BPS, Kepala Perum Bulog Jambi, Bupati dan Walikota seluruh Provinsi Jambi, Forkopimda Provinsi Jambi, Kepala Kantor Wilayah DJPb Provinsi Jambi, Kepala Perbankan di Provinsi Jambi dan tamu undangan lainnya.
Foto bersama stakeholders terkait--
Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka menghadapi tantangan perekonomian di era digital, sehingga dibutuhkan sinergi yang kuat antara Bank Indonesia, Pemerintah dan Stakeholders terkait untuk mengembangkan awareness, inovasi dan kebijakan dalam hal pengendalian inflasi dan ekonomi keuangan digital, khususnya implementasi Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS).
Pemberian penghargaan kepada kabupaten/kota yang paling banyak melakukan transaksi menggunakan QRIS--
Pada acara tersebut Bank Indonesia Provinsi Jambi juga sekaligus melakukan Penyerahan Progam Sosial Bank Indonesia dengan menyerahkan 5.000 bibit cabai kepada TPID Kota Jambi, penyerahan bibit cabai kepada pesantren Al Muttaqin dan Penyerahan kendaraan pendukung operasional Perum Bulog. Juga pemberian penghargaan kepada Kabupaten Kota yang paling banyak melakukan transaksi menggunakan QRIS.
Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, M.H--
Selain itu, juga akan ada kegiatan QRIS Goes to Campus, FGD Implementasi Kartu Kredit Indonesia Provinsi Jambi, Bincang Media QRIS yang telah berlangsung pada Senin (14/8). Selanjutnya pada Rabu (16/8) QRIS Goes to Campus, On Boarding User QRIS Komunitas, pada Kamis (17/8) ada kegiatan QRIS User Experience Lomba HUT RI ke-78, pada Jumat (18/8) ada kegiatan On Boarding Merchant QRIS, pada Sabtu (19/8) ada kegiatan QRIS Goes to School dan pada Minggu (20/8) Agustus 2023 ada kegiatan GNPIP Kota Jambi X Closing Ceremony PQN 2023 juga Sehat Bersama PQN, Pengumuman Lomba Foto, Story Telling dan penerima transaksi QRIS terbanyak serta hiburan lainnya.
Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi, Hermanto--
Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos, M.H, mengatakan bahwa penurunan inflasi yang terjadi di Provinsi Jambi tentunya atas berkat kerjasama semua pihak terkait. Hal itu tentunya menjadi sebuah prestasi yang harus terus dipertahankan. "Beberapa waktu lalu inflasi kita cukup tinggi mencapai 8, 55 persen. Berkat kerja sama semua pihak sehingga pada Juli 2023 inflasi kita di angka 1,15 persen dan menjadi yang terendah se-Indonesia," ujarnya.
Ke depan menurutnya, angka inflasi tersebut harus tetap dijaga dengan baik. Sehingga perekonomian di Indonesia bisa tumbuh hingga di atas 4 persen. "Tim harus bekerja dengan baik. Tim Satgas, TPID, dan semua stakeholder. Kami Pemerintah Provinsi Jambi juga sangat berterima kasih kepada Bank Indonesia yang sudah bekerjasama dan mendukung setiap program Pemprov Jambi khususnya dalam pengendalian inflasi dan pertumbuhan ekonomi di Provinsi Jambi," imbuh Gubernur.
Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi, Hermanto menyebutkan bahwa GNPIP Provinsi Jambi tahun 2023 mengusung tema "Sinergi dan Inovasi untuk Ketahanan Pangan Nasional melalui Peningkatan Produktivitas, Nilai Tambah, KAD Terintegrasi, dan Digitalisasi Pertanian”. Tentunya melalui 7 program penguatan GNPIP 2023, yaitu Operasi Pasar, Penguatan TPID, Penguatan Pasokan Pangan Strategis, Penyaluran Subsidi Ongkos Angkut, Penyaluran Sarana dan Prasarana Pertanian, Penguatan Data dan Informasi dan penguatan koordinasi dan komunikasi.
Dengan berbagai upaya yang dilakukan oleh Tim TPID, akhirnya pada Juli 2023 inflasi di Provinsi Jambi mengalami tren penurunan hingga di angka 1,15%. Atau terendah se-Indonesia serta lebih rendah
dibandingkan inflasi nasional yang tercatat sebesar 3,08% (yoy). "Penurunan inflasi ini tentunya berkat sinergi bersama Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) dan mitra strategis lainnya dalam menjalankan berbagai program pengendalian inflasi," sebutnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: