Tujuh Kebiasaan Suami Yang Berpahala Besar
Ustadz Hilman Fauzi --
Dengan mengusap dan mengelus kepala istri memberikan pesan secara langsung bahawa sang suami sangat mengasihi sang istri. Itu pastinya akan sangat berdampak dengan keharmonisan rumah tangga.
5. Membantu Pekerjaan Rumah Tangga Istrinya
Ini di jelaskan dalam sebuah hadits riwayat Muslim yang artinya : "Aisyah (istri Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam) tatkala ditanya, “Apa yang Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam lakukan ketika berada di tengah keluarganya?”. ‘Aisyah menjawab, “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam biasa membantu pekerjaan keluarganya di rumah. Jika telah tiba waktu shalat, beliau berdiri dan segera menuju shalat.”
6. Ngajak jalan jalan Istrinya
"Orang yang imannya paling sempurna diantara kaum mukminin adalah orang yang paling bagus akhlaknya di antara mereka, dan sebaik-baik kalian adalah yang terbaik akhlaknya terhadap istri-istrinya." (HR At-Thirmidzi)
Dari hadits istri dan anak-anakmu paling berhak mendapatkan kebaikan dari dirimu (suami), jadi bahagiakan mereka dengan sedikit memberikan waktu untuk berbahagia bersama.
7. Membelanjakan Kebutuhan Istrinya
Nafkah terkadang menjadi salah satu masalah yang menjadi penyebab permasalahan dirumah tangga, untuk itu suami harus ingat bahwa dijelaskan dalam Al - Quran surat An -Nisa ayat 34 yang artinya : "Kaum laki-laki itu adalah pemimpin bagi kaum wanita, oleh karena Allah telah melebihkan sebahagian mereka (laki-laki) atas sebahagian yang lain (wanita), dan karena mereka (laki-laki) telah menafkahkan sebagian dari harta mereka."
Sudah menjadi kewajiban seorang suami yang harus memberi nafkah kepada istrinya berupa uang belanja dan nafkah khusus untuk istri atau uang jajan.
Rasulullah Salallahu ‘Alaihi wa Salam bersabda:
“Dan mereka (para istri) mempunyai hak diberi rizki dan pakaian (nafkah) yang diwajibkan atas kamu sekalian (wahai para suami).” (HR. Muslim: 2137) (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: