>

Nekat Mencuri Besi Pagar Klenteng Hok Keng Tong, Aksi Pelaku Diketahui Warga yang sedang Jaga Malam

Nekat Mencuri Besi Pagar Klenteng Hok Keng Tong, Aksi Pelaku Diketahui Warga yang sedang Jaga Malam

Nekat Mencuri Besi Pagar Klenteng Hok Keng Tong, Aksi Pelaku Diketahui Warga yang sedang Jaga Malam--

JAMBI, JAMBIEKSPRES.CO.ID - Dua orang pelaku pencurian pagar Klenteng Hok Keng Tong, Lorong KONI I, Kelurahan Talang Jauh, Kecamatan Jelutung, Kota Jambi, diringkus Tim Macan Polsek Jelutung.

Pelaku yakni Indra Gunawan (28) warga Cempaka Putih, Jelutung, Kota Jambi, dan Anan Syahputra (28) warga Talang Bakung, Kecamatan Paal Merah, Kota Jambi.

Kapolsek Jelutung, Iptu Al Imron mengatakan, kejadian berawal pada Senin 10 April 2023 sekira pukul 03.00 WIB dinihari, saat pelaku mencuri 1 buah besi pagar dan 1 buah besi tenda di Klenteng tersebut.

"Aksi pelaku itu diketahui oleh warga setempat yang sedang berjaga malam," katanya, Selasa (11/4).

Warga yang mengetahui perbuatan pelaku tersebut langsung mengamankan keduanya dan menghubungi pihak kepolisian.

"Tim langsung turun ke TKP dan segera membawa kedua pelaku ke Polsek Jelutung untuk diproses lebih lanjut," sebut Al Imron.

Barang bukti yang turut diamankan berupa 1 buah pagar besi, 1 buah besi tenda dan 1 unit sepeda motor Yahama Jupiter.

Atas perbuatannya, kedua pelaku disangkakan dengan Pasal 363 KUHPidana tentang tindak pidana Pencurian dengan Pemberatan. (raf)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: